2. Keita Balde (Senegal)

Penyerang sayap berusia 23 tahun masih berjuang dengan timnas Senegal di grup H Piala Dunia 2018. Keita Balde dapat bermain di kedua sisi sayap dengan sama baiknya. Dia juga cukup berpengalaman bermain di klub top Eropa.

Alumni La Masia Barcelona membela Lazio pada medio 2013-2017 dan saat ini bersama AS Monaco. Pada usia yang relatif muda, Balde jelas menarik minat klub-klub Eropa. Kabarnya, Liverpool dan Tottenham Hotspur tertarik kepada pemain yang memiliki banderol 40 juta poundsterling itu.

3. Jean Michael Seri (Pantai Gading)

Pemain ini contoh bahwa Afrika tidak melulu tentang pemain berstamina kuat dan mengandalkan fisik dalam permainannya. Jean Michael Seri lebih mengandalkan teknik bermain, dengan kelebihannya dalam mengoper bola dan menjadi operator permainan di lini tengah.

Legenda sekaliber Xavi Hernandez bahkan mengakui kemampuannya. Seri, 26 tahun, banyak diincar klub Eropa, termasuk dari Arsenal di Premier League. Tiga tahun bermain untuk Nice, Seri yang dibanderol 30 juta poundsterling layak bermain di Premier League.

Lanjut Baca lagi