2. Luka Modric Vs Johan Henderson

Pertarungan sengit lainnya terjadi di lini tengah. Gelandang serang Real Madrid, Luka Modric, diprediksi bakal sering berhadapan dengan geladang box to box atau bertahan Liverpool, Johan Henderson.

Kapten Liverpool tersebut disinyalir tak akan membiarkan Modric leluasa memegang bola. Karena roh permainan lini tengah Real Madrid ada di dalam dirinya bersama Toni Kroos. Namun, Kroos lebih ke dalam menjaga kedalaman lini tengah bersama Casemiro. Sedangkan Modric lebih ke depan sebagai pemain second line.

3. Cristiano Ronaldo Vs Virgil van Dijk

Selanjutnya, ada pertarungan sengit Cristiano Ronaldo dan Virgil van Dijk. Van Dijk harus bisa mematikan Ronaldo yang sangat berbahaya jika diberi ruang sedikit pun. Ronaldo sendiri diprediksi bakal habis-habisan untuk memperdaya Van Dijk.

Jika lengah sedikit, Van Dijk menjadi orang yang menyesal saat Ronaldo mencetak gol. Sebaliknya, Ronaldo tak bisa melewati Van Dijk, Real Madrid tentu kesulitan mencetak gol.

Para pemain Liverpool di Liga Champions 2017/2018. (Zimbio)

4. Sergio Ramos Vs Roberto Firmino

Di lini pertahanan Real Madrid, tersaji pertarungan Sergio Ramos melawan Roberto Firmino. Firmino tak akan semudah membalikan telapak tangan untuk melewati Ramos.

Ramos merupakan tipikal bek tengah sempurna dengan segudang pengalaman. Duel satu lawan satu dan udaranya sulit dikalahkan. Namun, bukan berarti Firmino tak bisa melewati Ramos.

Striker asal Brasil itu memiliki skill individu yang luar biasa. Ia bisa menggunakannya, atau membuka ruang menarik Ramos lebih ke depan, agar pemain Liverpool lainnya leluasa berada di kotak penali Real Madrid.

5. Marcelo Vs Mohamed Salah

Pertarungan sengit yang ditunggu adalah Marcelo melawan Mohamed Salah. Marcelo dibebankan tugas berat mengawal Salah yang sedang on fire.

Salah tipikal penyerang sayap yang menusuk ke jantung pertahanan. Butuh fokus lebih untuk Marcelo dalam menjaga Salah. Jika lengah atau telat turun membantu serangan, Salah bisa menghancurkan pertahanan Real Madrid dari sektor sayap.