Virgil van Dijk (x/LFC)
Kapten Liverpool, Virgil van Dijk, juga mengomentari siulan dari fans Liverpool di Anfield.
Ia memahami rasa frustrasi fans, tetapi mengakui tak suka disiuli oleh suporter sendiri serta menegaskan Liverpool membutuhkan dukungan untuk kembali menang.
"Frustrasi adalah kata yang pasti ada di kepala saya. Setelah 60 menit, kami mulai bermain ceroboh dan ini bukan pertama kalinya," ujar Van Dijk dikutip dari Goal. "Kami harus mengatasi hal itu. Sudah dibicarakan sebelumnya, tetapi tampaknya kami harus mengatasinya lagi."
"Kami punya waktu 48 jam lagi untuk mengevaluasinya, kami sendiri dan staf, dan kami akan melakukan evaluasi dan kemudian kami harus bertindak."
"Saya rasa ada sesuatu yang kurang saat ini dan kami ingin mengubahnya."
"Itulah kenyataannya dan kami membutuhkan dukungan. Saya tidak suka dicemooh oleh penggemar saya sendiri," pungkas pemain berpaspor Belanda tersebut.
Berikutnya, Liverpool akan bermain di Stade Velodrome, markas Olympique Marseille, pada lanjutan laga Liga Champions, Kamis (22/01) pukul 03.00 WIB.