Optimisme serupa disampaikan pelatih kepala Bandung bjb Tandamata, Risco Herlambang Matulessy. Meski harus memainkan dua laga dengan jeda kurang dari 24 jam, ia memastikan tim siap menurunkan kekuatan penuh.
"Kondisi pemain cukup baik. Ada beberapa yang sempat flu, tapi sudah membaik. Kami siap, termasuk dengan strategi yang akan berbeda untuk Falcons dan Electric. Fokus kami jelas, memenangkan pertandingan dan mengejar poin," tegas Risco.
Risco juga menyoroti sejumlah kelemahan yang muncul saat kalah dari Popsivo di Pontianak, seperti receive dan defense yang membuat serangan balik mudah terbaca lawan. Namun ia memastikan hal tersebut sudah dievaluasi dan dibenahi jelang seri Medan.