Selain itu, timnas Jerman juga tampil impresif sepanjang fase kualifikasi Piala Dunia 1938. Dari tiga pertandingan, mereka menyapu bersih kemenangan.

Hebatnya lagi, dari jumlah tersebut timnas Jerman dukungan Nazi itu mencetak 11 gol. Dalam jumlah yang sama, Der Panzer hanya kebobolan satu kali.

Catatan tersebut membuat timnas Jerman menjadi unggulan pada Piala Dunia 1938. Maklum, catatan mereka merupakan yang terbaik sepanjang kualifikasi.

Baca Juga : Joachim Low Mengakhiri Perjalanan Trio Bayern Munchen di Timnas Jerman

Nazi di Piala Dunia 1938
Nazi di Piala Dunia 1938

Timnas Jerman tampil dengan nuansa Nazi pada Piala Dunia 1938. Jersey putih khas memang masih mereka kenakan, namun, terdapat warna merah di bagian kerah yang melambangkan Nazi.

Logo yang terpampang di dada kiri pemain juga bukan lambang DFB yang biasa. Ikon berbau Nazi juga ada pada logo yang dikenakan para pemain tersebut.

Perisai berwarna merah menjadi dasar logo timnas Jerman kala itu. Selain itu, terdapat gambar elang dan swastika berwarna hitam dan putih yang identik dengan Nazi.

Timnas Jerman Nazi berhadapan dengan Swiss pada fase pertama Piala Dunia 1938. Pada laga yang berlangsung 4 Juni 1938 itu, tim Nazi bermain 1-1 dengan lawannya.

Lanjut Baca lagi