
Bahkan gol pertama Parma lahir dari kesalahan fatal Estupinan yang dengan mudah kehilangan bola.
Pelatih Milan Massimiliano Allegri awalnya mencoba membela Estupinan, tetapi akhirnya mengakui bahwa dia mengharapkan lebih dari pemain baru Milan tersebut.
Allegri mengakui kekecewaan dengan pernampilan Estupinan.
"Estupinan baru pulih dari cedera dan tampak sepenuhnya fit. Saya memang mengharapkan lebih darinya dalam hal pengalaman dan kemampuan menghadapi situasi-situasi seperti itu," ujar sang pelatih.
Mantan bek sayap Brighton tersebut belum tampil sejak 28 September karena cedera.
Secara keseluruhan, pemain berusia 27 tahun itu kesulitan memenuhi banderol harganya, setelah dibeli dari Brighton seharga 17 juta euro plus tambahan 2 juta.
Mantan pemain Villarreal, Watford, Osasuna, dan Mallorca ini dan telah mencatatkan 50 penampilan bersama tim nasional Ekuador.
Sejauh musim ini Estupinan telah tampil tujuh kali di Serie A dan Coppa Italia, menyumbang satu assist.