KylianKylian Mbappe (X/realmadrid)

Memecahkan rekor 400 gol untuk klub dan negara pada usia termuda di antara semua pemain di daftar ini.

Rekor demi rekor terus dipecahkan Mbappe sejak ia meninggalkan Paris Saint-Germain (PSG) dengan status top skorer sepanjang masa.

Baru memasuki musim keduanya membela Real Madrid, potensi rekor baru dipecahkan Mbappe cukup besar terjadi.

2. Gerd Muller (27 tahun, 2 bulan, 17 hari)

Gerd Muller (Getty Images)

Der Bomber bukan sekedar julukan biasa dan mencerminkan bagaimana Gerd Muller kala masih aktif bermain sepak bola.

Muller memecahkan rekor 400 gol untuk klub dan negara pada usia 27 tahun dan terus berlanjut sampai di angka 634.

Meninggal dunia pada usia 75 tahun pada 2021, dalam kariernya Muller pernah membela 1861 Nordlingen, Bayern Munchen, dan Fort Lauderdale Strikers.

3. Lionel Messi (27 tahun, 3 bulan, 3 hari)