Andy Carrol (Newcastle United ke Liverpool, 2011)

Andy Carrol
Andy Carrol

Liverpool melakukan kesalahan ketika memboyong Andy Carrol dari Newcastle United. Meski mengeluarkan dana hingga 41 juta euro, namun The Reds tidak mendapatkan apa yang diinginkan dari pemain asal Inggris tersebut.

Andy Carrol hanya mengkreasikan 11 gol dalam 58 pertandingan bersama Liverpool. Dalam periode singkat selama 18 bulan di Anfield karier Carrol juga sempat diganggu cedera.

Kini, Andy Carrol kembali membela Newcastle. Eks juru gedor West Ham United itu mengemas empat assist dalam 12 pertandingan.

Guido Carrillo (AS Monaco ke Southampton, 2018)

Guido Carrillo
Guido Carrillo

Southampton punya dana 75 juta pounds setelah melepas Virgil van Dijk ke Liverpool. Sayangnya, Southampton tidak bisa memanfaatkan uang tersebut untuk membeli pemain yang tepat.

Southampton mengeluarkan dana 22 juta euro untuk mendapatkan Guido Carrillo dari Monaco. Pemain asal Argentina itu punya rekam jejak apik setelah membawa Monaco meraih gelar Ligue 1 pada musim 2016-2017.

Berdasarkan statistik, Pellegrino hanya tampil pada tujuh pertandingan dengan tidak mencetak gol satu pun. Kini, sang striker dipinjamkan ke Leganes.

Afonso Alves (Heerenveen ke Middlesbrough, 2008)

Afonso Alves
Afonso Alves

Afonso Alves menuju Premier League pada musim dingin 2008 dengan memperkuat Middlesbrough. Ketika itu, harga sang pemain mencapai 17 juta euro.

Meski mengemas enam gol dalam 11 pertandingan, namun penampilan Afonso Alves dengan cepat memudar. Akhirnya, setelah degradasi pada 2009, Boro menjual penyerang asal Brasil itu ke Al-Sadd.

Satu di antara sedikit alasan Afonso Alves masih diingat suporter Middlesbrough adalah hat-trick saat menang 8-1 melawan Manchester City.