2. Julen Lopetegui

Tidak lebih dari 140 hari usai penunjukkannya sebagai pelatih Real Madrid, menggantikan Zinedine Zidane, Julen Lopetegui sudah merasakan palu pemecatan. Tahun ini, Lopetegui dua kali dipecat: oleh timnas Spanyol dan Madrid.

Keterpurukan Madrid mencapai klimaks ketika dibantai FC Barcelona di Clasico dengan skor 1-5. Kekalahan itu langsung mengakhiri karier Lopetegui. Madrid menunjuk Santiago Solari sebagai penggantinya.

3. Slavisa Jokanovic

Status pahlawan yang membawa Fulham promosi ke Premier League tidak berarti banyak jika sudah berbicara hasil. Pelatih berusia 50 tahun menemui kesulitan sesungguhnya ketika bersaing di rimba persaingan Premier League.

Fulham selalu berkutat dengan zona degradasi meski manajemen memberikan Jokanovic pemain seperti Jean Michael Seri dan Andre Schurrle. Pada akhirnya, Jokanovic dipecat dan digantikan dengan Claudio Ranieri.

Lanjut Baca lagi