2. Olympique Lyonnais

Olympique Lyonnais

Pelatih Lyon, Bruno Genesio, pernah mengakui merasa terhormat apabila penggantinya nanti adalah Mourinho. Lyon juga memiliki proyek ambisius untuk menjuarai Ligue 1 setelah meraihnya 11 tahun silam (2007-08). Musim lalu mereka finish di urutan tiga klasemen.

Andai Mourinho melatih Lyon maka klub juga akan sedikit mengubah kebijakan mereka di bursa transfer. Pasalnya, skuat terkini lebih banyak memiliki pemain-pemain muda berbakat dan minim pengalaman meraih sukses (trofi).

Kendati demikian, Lyon tetap tempat yang tepat untuk menempa pemain-pemain muda berbakat dan menjadikannya bintang di masa depan. Mereka hanya butuh sedikit sentuhan dari pelatih yang tahu cara meraih trofi dan memiliki mentalitas pemenang seperti Mourinho.

"Terlepas dari rumor pembicaraannya kembali ke Italia, tapi saya sekarang melihat Mouinho sering berada di empat-lima stadion di Prancis dan akan sempurna jika ia melatih di Ligue 1. Ini akan jadi dorongan besar untuk kompetisi dan saya yakin dia bisa menarik nama-nama besar," tambah Papin.

3. Paris Saint-Germain (PSG)

Paris Saint-Germain

Cukup sulit melihat Mourinho melatih PSG musim depan karena tim baru dilatih pelatih asal Jerman, Thomas Tuchel. Kendati demikian, tidak ada yang tidak mungkin dalam istilah sepak bola dunia. Mourinho dan PSG bahkan seolah sudah ditakdirkan bersama.

Setidaknya dari segi visi dan ambisi meraih titel Liga Champions, plus kekayaan tiada batas PSG, Mourinho dijamin bisa membeli pemain-pemain yang diinginkannya. Tapi, sekali lagi, Tuchel baru semusim melatih PSG dan terlalu prematur memecatnya saat ini.