Zulham Zamrun Punya Rencana Manis untuk Ronaldo
BolaSkor.com - Penyerang Persib Bandung, Zulham Zamrun mengaku sudah memiliki rencana untuk mendidik anak tercintanya. Dia berkeinginan anak yang dinamai Ronaldo Zamrun ini menjadi pesepak bola.
Pemain asal Ternate ini berkeinginan darah sepak bola yang ada pada keluarganya terus berlanjut. Sehingga anak pertama yang lahir pada 27 Juli 2020 lalu itu harus menjadi pesepak bola.
"Sudah pasti itu otomatis. Saya ingin kenalkan dengan sepak bola karena dari mulai Bapak, saya, Zulvin, adik-adik yang lain, keluarga lingkungan yang lain masih di sepak bola," tegas Zulham Zamrun.
Selain itu, Zulham Zamrun juga merasa harus menjadikan anaknya sebagai pesepak bola. Sebab nama anaknya diambil dari nama megabintang sepak bola dunia, Cristiano Ronaldo.
Baca Juga:
Pesan Febri Hariyadi ke Empat Pemain Persib di Timnas U-19: Contoh Ronaldo-Messi
"Jadi Ronaldo juga harus sepak bola. Apalagi namanya Ronaldo," tegasnya kembali.
Pemain yang mengenakan nomor punggung 27 ini belum berpikir untuk mengenalkan cabang olahraga lain selain sepak bola kepada anak tercintanya itu. Menurutnya sepak bola harus menjadi yang utama.
"Bagaimanapun caranya harus kenal dengan sepak bola," katanya.
Zulham Zamrun berharap keinginannya itu terwujud. Sehingga Ronaldo Zulham bisa meneruskan profesi ayahnya sebagai pesepak bola.
"Jadi itu tugas saya," pungkasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Tengku Sufiyanto
17.942
Berita Terkait
Piala Asia Futsal 2026: Juara Grup A, Indonesia Tantang Vietnam di Perempat Final
Hasil Super League 2025/2026: Dikalahkan Bhayangkara FC, Malut United Gagal Dekati Persija
Persija Pinjamkan Ilham Rio Fahmi dan Hansamu Yama
Ini Alasan Shayne Pattynama dan Paulo Ricardo Hanya Bermain Sebentar di Laga Debut
Debut Untuk Persija, Shayne Pattynama Girang Naik Rantis ke Stadion
Ketum The Jakmania Merasa Skuad Persija Belum Lengkap, Butuh Gelandang Baru
Timnas Indonesia U-17 Tantang China sebagai Persiapan Piala Asia U-17 2026
Hasil Super League 2025/2026: Gol Andrew Jung Buat Persib Pertahankan Puncak Klasemen
Naik Meja Operasi, Musim Asnawi Mangkualam Berakhir Lebih Cepat
John Herdman Bertemu I League, Sinkronisasi Program Timnas dengan Kompetisi