Zlatan Ibrahimovic Menuju Gol ke-300
BolaSkor.com - Zlatan Ibrahimovic membawa misi khusus saat AC Milan bertandang ke markas Udinese dalam lanjutan Serie A 2021-2022, Minggu (12/12) pukul 02.45 WIB. Laga ini bisa menjadi momentum baginya untuk mencetak gol ke-300 di liga elite Eropa.
Ibrahimovic dikenal sebagai salah satu penyerang haus gol di Eropa. Ia juga kerap berpetualang ke liga-liga elite Eropa.
Selain Serie A, Ibrahimovic juga pernah mencicipi persaingan di Premier League, LaLiga, hingga Ligue 1. Jika ditotal, jumlah golnya di liga-liga Elite Eropa tersebut sudah menyentuh angka 299 gol.
Baca Juga:
Milan Jadi Badut di Liga Champions, Ibrahimovic Tegaskan Akan Menangi Scudetto
Belum Pensiun di Usia 40 Tahun, Ibrahimovic Disebut Legenda oleh Klopp
Kenangan Duel Ibrahimovic vs Lukaku, dari Ego Besar hingga Ritual Ibu
Jumlah itu dihitung sejak Ibrahimovic meninggalkan Ajax Amsterdam untuk menerima pinangan Juventus pada 2004 silam. Rinciannya adalah 23 gol bersama Bianconeri, 57 bersama Inter, 73 bersama Milan, 17 bersama Manchester United, 16 bersama Barcelona dan 113 bersama Paris Saint-Germain (PSG).
Mencetak 300 gol di liga elite Eropa tentu akan semakin menegaskan status Ibrahimovic sebagai bomber haus gol. Selain itu, ia juga akan satu level lebih dekat dengan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.
Sejak awal 2000-an sampai saat ini, hanya Messi dan Ronaldo yang jumlah golnya di liga elite Eropa melewati angka 300. Dua megabintang itu kini bahkan sudah mencetak lebih dari 400 gol.
Ronaldo sedikit unggul dari Messi dengan raihan 482 gol. Rinciannya yaitu 311 gol bersama Real Madrid, 81 gol untuk Juventus, dan 90 gol lainnya dicetak dengan seragam Manchester United.
Sementara Messi saat ini telah mencetak 475 gol di liga elite Eropa. Sebanyak 474 di antaranya diciptakan di LaLiga bersama Barcelona dan satu sisanya untuk PSG di Ligue 1.
Peluang Ibrahimovic untuk mencetak gol ke-300 pada laga kontra Udinese cukup terbuka. Ia hampir pasti ditampilkan sejak menit pertama untuk membawa Milan meraih tiga poin.
6.514
Berita Terkait
Jelang HUT Ke 97, Persija Luncurkan Buku Foto Bertajuk We Rise Again
Asisten Arne Slot di Liverpool Disebut Masuk Daftar Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Persija vs PSIM di SUGBK, 29500 Tiket Sudah Terjual
Persija vs PSIM, Rizky Ridho Ungkap Penyesalan karena Absen Akibat Akumulasi Kartu Kuning
Fans MU Merapat, Cuma Main eFootball Bisa Nonton Langsung di Old Trafford
Stamford Bridge Panggung yang Tepat untuk Barcelona Buktikan Kemampuan
Enzo Maresca Sebut Resep Chelsea untuk Meredam Gaya Bermain Barcelona
Pemain Everton Kena Kartu Merah karena Berkelahi dengan Rekan Satu Tim, Ruben Amorim Iri
Hokky Caraka Beberkan Bekal Timnas Indonesia U-22 Jelang SEA Games 2025
Manchester United Dibekuk 10 Pemain Everton, Ruben Amorim Frustrasi