Zidane Tegaskan Bale Tidak Dijual pada Januari 2018
BolaSkor.com - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane menegaskan winger Gareth Bale masih masuk dalam skema permainannya musim ini. Pernyataan Zidane ini sekaligus membantah dirinya akan menjual pemain berusia 28 tahun itu pada bulan Januari tahun depan.
Bale bisa dibilang mengalami musim mengecewakan bersama Madrid saat ini. Bintang Wales ini tak kunjung tampil penuh di lapangan karena mengalami cedera panjang. Sebelumnya Bale dikabarkan baru pulih dari cedera otot betis yang memaksanya absen dari pertengahan Oktober 2017 lalu.
Kini usai menjalani latihan pada Kamis (9/11/2017) lalu, mantan penggawa Tottenham Hotspur harus beristirahat lagi menjalani perawatan hingga beberapa pekan kedepan. Kendati demikian, kondisi pemain yang rawan cedera tak lantas membuat Zidane ingin melepasnya.
Pelatih berkebangsaan Prancis ini memastikan tidak akan ada satu pun pemain yang meninggalkan Santiago Bernabeu, termasuk Bale di tahun baru nanti,"Di bursa transfer musim dingin, tidak akan ada pemain yang hengkang. Tetapi semua bisa terjadi dalam rencana pemain yang datang. Kita lihat saja," ujar Zidane dilansir The Sun.
"Memang ada sedikit pembahasan kami tentang cedera yang dialaminya dan dia hanya bermain tiga pertandingan sebelum cedera lagi. Tetapi dia adalah pemain penting. Dia mengetahui apa yang terjadi, kami juga menyadari, semua bisa dilakukan," tandasnya
11.190
Berita Terkait
Internal Memanas, Pemain Real Madrid Tak Suka Dilatih Xabi Alonso
Tanpa Kemenangan di Dua Laga Beruntun, Real Madrid Pantang Menyerah
Klasemen Terkini LaLiga 2025/2026: Real Madrid Ogah Biarkan Barcelona Terlalu Lama di Posisi Pertama
Hasil Pertandingan: Real Madrid Imbang, Inter Masih Berada di Bawah Bayang-bayang AC Milan
Link Streaming Elche vs Real Madrid, Senin 24 November 2025
Prediksi dan Statistik Elche vs Real Madrid: Misi Rebut Kembali Puncak Klasemen
7 Pemain Termuda yang Mencetak 400 Gol untuk Klub dan Negara
Ketahuan Pelesiran ke Dubai, Kylian Mbappe Jadi Sasaran Kemarahan Suporter Prancis
Perselisihan Berlanjut, Kylian Mbappe dan PSG Akan Berhadapan di Pengadilan
Karim Benzema Buka Pintu Kembali ke Real Madrid, Alasannya Menyentuh Hati