Zidane Berpeluang Dipecat Usai Lawan Galatasaray, Mourinho Kandidat Pengganti Terkuat

Zinedine Zidane berada di ujung tanduk setelah Real Madrid meraih serangkaian hasil negatif.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Selasa, 22 Oktober 2019
Zidane Berpeluang Dipecat Usai Lawan Galatasaray, Mourinho Kandidat Pengganti Terkuat
Zinedine Zidane (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Real Madrid dikabarkan akan menjadikan pertandingan melawan Galatasaray pada matchday 3 Grup A Liga Champions 2019-2020, di Turk Telekom Arena, Rabu (23/10), sebagai bahan evaluasi masa depan Zinedine Zidane. El Real siapa menunjuk Jose Mourinho sebagai pengganti.

Zinedine Zidane berada di ujung tanduk setelah Real Madrid meraih serangkaian hasil negatif. Meski punya catatan manis yakni tiga gelar Liga Champions beruntun, namun posisi Zidane tak lantas aman.

Los Merengues baru saja dikalahkan RCD Mallorca pada laga lanjutan LaLiga. Hasil tersebut membuat posisi Madrid sebagai pemimpin klasemen digeser Barcelona.

Baca Juga:

Cristiano Ronaldo Bujuk Isco Hengkang ke Juventus

Eks Real Madrid Ungkap Alasan Luka Jovic Belum Cetak Gol

Demam Takefusa Kubo di Real Madrid dan Jepang

Jose Mourinho

Zidane menyadari jika melatih Real Madrid akan selalu beriringan dengan tekanan. Namun, pelatih asal Prancis tersebut tidak peduli.

"Masa lalu berada di masa lalu dan di sepak bola segala sesuatu yang sudah diraih akan dilupakan. Itulah yang terjadi dalam hidup. Paling penting adalah berada di sini sekarang," tegas Zidane seperti dikabarkan Mirror.

"Saya kesal dengan apa yang dikatakan soal saya, namun tidak bisa menghentikan orang berpendapat. Saya perlu memberikan segalanya sebagai pelatih."

Berdasarkan laporan Sport, petinggi Real Madrid menargetkan Jose Mourinho sebagai pengganti Zidane. Saat ini, The Special One dalam posisi menganggur usai didepak Manchester United. Kekalahan melawan Galatasaray dipercaya akan membuat Zidane dipecat.

Keputusan tersebut tak lepas dari kerja sama Mourinho dan Madrid di masa lalu. Pelatih asal Portugal tersebut pernah menukangi Sergio Ramos dan kawan-kawan dari 2010 hingga 2013.

"Saya sudah berada di Real Madrid selama 18 tahun. Kami tahu di mana berada dan tekanan tidak akan pernah hilang. Kami sadar situasinya akan terus berjalan hingga akhir," ungkap Zidane.

"Tujuan pertama kali adalah meraih tiga poin besok malam. Kami sadar itu adalah pertandingan penting di mana harus meraih poin setelah melihat posisi di klasemen. Saya hanya fokus pada laga besok malam."

Saat ini, Real Madrid menempati posisi buncit klasemen Grup A dengan perolehan satu poin. Sementara itu, Paris Saint-Germain memimpin dengan raihan sempurna dari dua pertandingan.

Real Madrid Jose Mourinho Zinedine Zidane Breaking News LaLiga
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.270

Berita Terkait

Liga Indonesia
Adaptasi Bagus, Shayne Pattynama Berpeluang Debut untuk Persija saat Lawan Persita
Shayne Pattynama berpeluang debut untuk Persija saat pekan ke-19 Super League 2025/2026 melawan Persita Tangerang, Jumat (30/1).
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Adaptasi Bagus, Shayne Pattynama Berpeluang Debut untuk Persija saat Lawan Persita
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Qarabag, Live Sebentar Lagi
Siaran langsung Liverpool vs Qarabag di Liga Champions 2025/2026 tayang dini hari ini. Cek jadwal kick-off, link streaming resmi, statistik, dan prediksi laga krusial The Reds di Anfield.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Qarabag, Live Sebentar Lagi
Inggris
Masa Depan Harry Maguire Bergantung kepada Nasib Michael Carrick
Masa depan Harry Maguire di Manchester United masih abu-abu. Kontrak, gaji, dan faktor pelatih disebut jadi penentu apakah bek Inggris itu bertahan di Old Trafford musim depan.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Masa Depan Harry Maguire Bergantung kepada Nasib Michael Carrick
Italia
AC Milan Mulai Misi Rekrut Dua Pemain Manchester City
AC Milan dikabarkan mulai bergerak memburu dua pemain Manchester City. Nathan Ake dan Mateo Kovacic jadi target utama Rossoneri di bursa transfer. Mungkinkah terwujud?
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
AC Milan Mulai Misi Rekrut Dua Pemain Manchester City
Liga Indonesia
Diaspora Banjiri Super League, Shayne Pattynama Beri Jawaban Menohok untuk Pengkritik
Shayne Pattynama menjawab kritik pihak yang tidak senang pemain diaspora melanjutkan karier di Indonesia. Super League tengah dibanjiri para pemain diaspora.
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Diaspora Banjiri Super League, Shayne Pattynama Beri Jawaban Menohok untuk Pengkritik
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Barcelona vs FC Copenhagen: Blaugrana Menang Telak
Superkomputer Opta memprediksi hasil Barcelona vs FC Copenhagen di Liga Champions 2025/2026. Peluang menang Blaugrana sangat besar meski posisi belum aman.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Barcelona vs FC Copenhagen: Blaugrana Menang Telak
Timnas
Pemain Muda Persija dan Hokky Caraka Curi Perhatian Pelatih Timnas Indonesia
John Herdman mulai menemukan pemain-pemain yang akan menjadi pilihannya. John sejauh ini menyebut dua nama, Dony Tri Pamungkas dan Hokky Caraka.
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Pemain Muda Persija dan Hokky Caraka Curi Perhatian Pelatih Timnas Indonesia
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Borussia Dortmund vs Inter Milan: Nerazzurri Unggul Tipis
Superkomputer Opta memprediksi hasil Borussia Dortmund vs Inter Milan di Liga Champions 2025/2026. Kans menang Nerazzurri tipis, laga diprediksi berjalan sengit!
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Borussia Dortmund vs Inter Milan: Nerazzurri Unggul Tipis
Liga Indonesia
Pelatih Persija Puji Cara John Herdman Membangun Komunikasi dengan Klub
John Herdman berkunjung ke Persija Training Center dan mendapatkan sambutan hangat di sana. Pelatih Persija Mauricio Souza turut mendoakan John Herdman.
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Pelatih Persija Puji Cara John Herdman Membangun Komunikasi dengan Klub
Inggris
Isu Cole Palmer Gabung Manchester United Berembus Kencang, Pelatih Chelsea Buka Suara
Rumor Cole Palmer hengkang dari Chelsea kian kencang. Manchester United disebut paling berpeluang. Bagaimana respons pelatih The Blues soal masa depan sang bintang?
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Isu Cole Palmer Gabung Manchester United Berembus Kencang, Pelatih Chelsea Buka Suara
Bagikan