Yaya Toure: Kami Berada di Jalur Juara
Yaya Toure: Kami Berada di Jalur Juara
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:
Manchester - Gelandang Manchester City asal Pantai Gading Yaya Toure, akan menjalani laga emosional saat Manchester City menjamu Barcelona di Ettihad Stadium, Rabu (19/2) dinihari. The Citizens akan menjajal permainan cepat Barcelona dalam babak 16 besar Liga Chapions. Toure pernah membela panji Blaugrana selama 3 musim periode 2007 hingga 2010.
Meski akan tampil sebagai lawan, Toure mengatakan akan tetap menghormati para pemain dan para suporter Barcelona. Selama 3 musim bersama Barca, Toure ikut mengantar tim Catalan meraih banyak gelar, diantaranya 2 kali juara La Liga, 1 kali juara Copa del Rey, 1 kali juara Piala Super Spanyol, 1 kali Juara Liga Champions, 1 kali juara Piala Super Eropa serta 1 kali juara Piala Dunia Antarklub.
"Saya akan kembali ke tempat saya selalu ingin bermain. Saya sangat menghormati para pemain dan juga fans. Sangat sulit memang berdiri di hadapan dengan klub yang pernah berjasa besar bagi saya. Banyak teman yang membantu saya disana. Saat ini saya akan bermain dengan kostum yang berbeda, ini jelas sangat sulit buat saya," ujar Pemain Muslim tersebut.
Meski dibalut sisi emosional, sebagai pesepakbola profesional pemain 30 tahun tersebut tetap memiliki optimisme tinggi menghadapi laga tersebut. Setelah gagal menapaki fase knock out Liga Champions dua musim sebelumnya, kini Toure dan Manchester City datang dengan semangat baru dan kualitas yang lebih baik. Di bawah arahan nahkoda baru Manuel Pellegrini, The Citizens menjelma menjadi tim yang bagitu menakutkan.
"Kami memiliki pelatih dengan visi dan misi yang sangat bagus. Dia mengajarkan kami tentang bagaimana kami harus bermain. Kami memang telah dua kali gagal di musim lalu, tapi kami yakin kami berada di jalur yang benar saat ini", pungkas Toure.
Posts
11.190
Berita Terkait
Spanyol
Ada Bahaya Laten dalam Diri Marcus Rashford, Barcelona Harus Waspada
Louis Saha memperingatkan Barcelona soal Marcus Rashford. Performa gemilang sang bintang Inggris disebut bisa jadi jebakan berbahaya bagi Blaugrana!
Johan Kristiandi - Rabu, 12 November 2025
Spanyol
Ikrarkan Janji Setia untuk Barcelona, Frenkie De Jong Tolak Tawaran Main di Premier League
Frenkie De Jong menolak tawaran dari klub Premier League dan menegaskan ingin bertahan di Barcelona. Ia bahagia dan tak tergoda pindah!
Johan Kristiandi - Rabu, 12 November 2025
Spanyol
Prosedur Medis Lamine Yamal di Barcelona Bikin RFEF Terkejut dan Khawatir
Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) menyatakan terkejut dan khawatir dengan prosedur medis untuk merawat pangkal paha Lamine Yamal yang dilakukan Barcelona.
Yusuf Abdillah - Rabu, 12 November 2025
Spanyol
Masa Depan di Barcelona Belum Jelas, Robert Lewandowski Buka Opsi Pensiun
Robert Lewandowski menyatakan akan menentukan langkah lebih lanjut tentang masa depannya berdasarkan kondisi fisik dan mentalnya.
Yusuf Abdillah - Rabu, 12 November 2025
Inggris
Manchester City Kembali dalam Perburuan Titel Premier League, Arsenal Keringat Dingin
Manchester City mengirim pesan nyata kepada Arsenal dalam perburuan titel Premier League usai menang 3-0 atas Liverpool.
Arief Hadi - Selasa, 11 November 2025
Inggris
Capai 1.000 Pertandingan, Daya Magis Pep Guardiola Tidak Lekang oleh Waktu
Tidak ada tempat yang lebih diinginkan Pep Guardiola untuk menjalani pertandingan ke-1.000 dalam karier kepelatihannya selain di Stadion Etihad.
Yusuf Abdillah - Senin, 10 November 2025
Inggris
Mantan Orang Dalam Liverpool Bantu Manchester City Menang Telak 3-0 atas The Reds
Manchester City memiliki senjata rahasia ketika menang 3-0 atas Liverpool pada pekan 11 Premier League.
Arief Hadi - Senin, 10 November 2025
Inggris
Ketika Jeremy Doku Menjadi Mimpi Buruk untuk Conor Bradley
Manchester City menang 3-0 atas Liverpool di pekan 11 Premier League dan Jeremy Doku menjadi Man of the Match.
Arief Hadi - Senin, 10 November 2025
Inggris
Detail di Balik 1.000 Laga Pep Guardiola sebagai Pelatih
Manchester City menang 3-0 atas Liverpool di pekan 11 Premier League pada laga ke-1.000 Pep Guardiola melatih.
Arief Hadi - Senin, 10 November 2025
Spanyol
Sebulan Absen karena Cedera, Robert Lewandowski bak Terlahir Kembali dengan Hat-trick Gol di Pekan 12 LaLiga
Berkat hat-trick gol Robert Lewandowski, FC Barcelona menang telak 4-2 atas Celta Vigo di pekan 12 LaLiga.
Arief Hadi - Senin, 10 November 2025