Xandao Terkejut dengan Sambutan Meriah dari Persija Jakarta
BolaSkor.com – Pemain baru Persija Jakarta, Alexandre Luiz Reame Xandao, merasa senang pindah ke Persija Jakarta. Bahkan ia terkejut, kedatangannya di Jakarta disambut dengan sangat baik oleh The Jakmania.
Xandao memang telah resmi menjadi pemain anyar Persija Jakarta. Pemain berposisi bek ini bahkan sudah diperkenalkan ke khalayak umum, Xandao merupakan pemain yang diproyeksikan menggantikan posisi Steven Paulle yang sudah dicoret tim.
Setelah melalui perjalanan panjang, Xandao telah tiba di Jakarta sore tadi. Pertama kali menapakkan kaki di Indonesia, pemain berpostur 193 cm ini mengaku terkejut. Terlebih dengan sambutan yang dia peroleh dari masyarakat Jakarta.
Baca Juga:
Julio Banuelos: Bambang Pamungkas Sosok Penting di Persija Jakarta
Ferry Paulus Kecewa Persija Jakarta Kembali Gagal Raih Kemenangan
"Saya sangat senang berada di Jakarta, saya disambut dengan baik. Saya terkejut karena disambut begitu meriah dan di sini wartwannya sangat banyak dan saya kaget," ucap Xandao.
Dengan sambutan yang meriah Xandao pun berjanji akan membalas dengan penampilan yang bagus. Dia berjanji akan membawa Macan Kemayoran ke papan atas klasemen Liga 1 2019.
"Saya sedikit kaget dan saya sangat senang berada di sini. Saya harap bisa tampil baik ketika bermain di Persija Jakarta dan saya ingin tampil maksimal dan kembalikan Persija di papan atas," janji Xandao.
"Terima kasih banyak atas sambutannya yang sangat luar biasa ini. Saya akan balas dengan penampilan apik dan membawa Persija menang di pertandingan berikutnya," tutup pemain berusia 31 tahun tersebut.
Hadi Febriansyah
4.870
Berita Terkait
Teken Kontrak Baru, Rizky Ridho Bertahan di Persija Jakarta hingga 2028
Rizky Ridho Masuk Nomine Puskas Award 2025, Bersaing dengan Lamine Yamal
Persija Jamu Persik di Manahan, Jakmania Boleh Nonton Langsung
Cetak Dua Gol Lewat Sundulan ke Gawang Arema FC, Eksel Runtukahu Terinspirasi Bambang Pamungkas
Mauricio Souza Kecam Kericuhan di Akhir Laga Arema FC vs Persija
Pergantian Pemain di Awal Babak Kedua Jadi Kunci Kemenangan Persija atas Arema FC
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Bidik Kemenangan Keempat Beruntun, Persija Tetap Hormati Arema FC sebagai Lawan Tangguh
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Sabtu 8 November 2025