Wonderkid Portugal Bikin Atletico Madrid Ingin Jual Griezmann ke Barcelona
BolaSkor.com - Barcelona ketiban untung dari keingingan Atletico Madrid mendatangkan bintang muda Portugal, Joao Felix. Los Rojiblancos akan melego Antoine Griezmann ke Blaugrana demi memboyong Joao Felix.
Joao Felix menjadi buah bibir di bursa transfer Eropa. Pemain 19 tahun itu memikat sejumlah klub besar Eropa dengan penampilan trengginas bersama Benfica.
Pemain Portugal itu sudah mendulang 18 gol dan sembilan assist dalam 39 pertandingan. Teranyar, Joao Felix kembali bersinar dengan mencetak dua gol plus satu assist saat Benfica menggerus Maritimo enam gol tanpa balas.
Menurut laporan media-media Portugal, Atletico Madrid menyusul langkah Juventus dan Manchester United masuk dalam perburuan Joao Felix. Sang pemain punya klausul rilis 104 juta pounds dalam kontrak.
Baca juga:
Ernesto Valverde Ingatkan Barcelona Belum Menangi LaLiga
Bek Barcelona Sebut Menangi Trofi Tak Semudah yang Terlihat
Jumlah tersebut membuat Atletico Madrid kesulitan karena bisa mengganggu keseimbangan neraca keuangan tim. Namun, Atletico tidak kehilangan akal.
Klub asuhan Diego Simeone itu akan menawarkan Antoine Griezmann pada Barcelona. Harapannya, El Barca akan mengaktifkan klausul pelepasan sang pemain yang mencapai 200 juta pounds.
Sebelumnya, Antoine Griezmann memang sudah menjadi incaran Barcelona sejak musim 2017-2018 belum berakhir. Ketika itu, jawara Piala Dunia 2018 tersebut diproyeksikan untuk menempati posisi yang ditinggalkan Neymar.
Akan tetapi, Griezmann menutup pintu untuk Barcelona dan lebih memilih memperpanjang kontrak. Meskipun, pada musim ini Griezmann digosipkan membuka lagi peluang ke Barcelona karena menilai sulit mendapatkan gelar di Atletico.
Johan Kristiandi
17.745
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Torino, Live Sebentar Lagi
Hasil Premier League 2025/2026: Manchester United Tahan Imbang Tottenham Hotspur, Matthijs de Ligt Jadi Pahlawan
Tim Indonesia Pamerkan Pakaian Adat Borneo di Pembukaan Islamic Solidarity Games 2025, Tampilkan Simbol Kejayaan dan Kehormatan
Hasil Super League 2025/2026: Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta Berakhir Imbang
Hadapi Liverpool di Laga Ke-1.000, Pep Guardiola: Lawan yang Sempurna
Link Streaming Parma vs AC Milan, Minggu 9 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Live Sebentar Lagi
Link Streaming Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta di Super League 2025/2026 Sabtu 8 November 2025, Live Sebentar Lagi