Witan Sulaeman: Kami Akan Bekerja Keras Lagi di Semifinal Kedua


BolaSkor.com - Pemain sayap Timnas Indonesia, Witan Sulaeman, merasa kecewa dengan hasil imbang 1-1 kontra Singapura pada semifinal pertama Piala AFF 2020. Meski begitu, ia berjanji Timnas Indonesia akan bekerja keras lagi pada laga semifinal kedua.
Timnas Indonesia ditahan imbang Singapura 1-1, pada laga semifinal leg pertama Piala AFF 2020 di National Stadium, Rabu (22/12) malam WIB.
Dalam laga tersebut, Skuat Garuda unggul lebih dahulu melalui sepakan Witan Sulaeman pada menit ke-28. Singapura menyamakan kedudukan melalui Ikhsan Fandi pada menit ke-70.
Baca Juga:
Soal Pelanggaran Ricky Kambuaya Tidak Penalti, Shin Tae-yong Hargai Keputusan Wasit
Ditahan Singapura, Shin Tae-yong Sebut Timnas Indonesia Kelelahan
Selanjutnya, Timnas Indonesia akan bertindak sebagai tuan rumah melawan Singapura, pada laga semifinal leg kedua Piala AFF 2020 di National Stadium, Sabtu (25/12) malam WIB.
Kedua tim harus membutuhkan kemenangan untuk melaju ke final. Di semifinal Piala AFF 2020, regulasi keuntungan gol tandang dihapus karena digelar terpusat di Singapura akibat pandemi COVID-19.
"Menurut saya pertandingan malam ini cukup baik dengan penguasaan bola di babak pertama. Di babak kedua kami kemasukan dan hasilnya kurang bagus buat kami. Kami mempunyai waktu recovery, kami akan bekerja keras lagi di leg kedua nanti," kata Witan Sulaeman, dalam konferensi pers usai laga.
Tengku Sufiyanto
17.510
Berita Terkait
Skuad Piala Dunia Inggris Hanya untuk Pemain-pemain Berkarakter Kuat

Erling Haaland Tidak Terhentikan, Norwegia Menatap Piala Dunia Pertama sejak 1998

Kesulitan di Liverpool, Florian Wirtz Dibela Julian Nagelsmann

Ketidakcermatan Patrick Kluivert buat Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026

Gelar Acara Perayaan Juara Bertajuk History of The Champions, Dewa United Banten Optimistis Tatap Musim Baru

Manchester United Punya Segalanya untuk Juara
Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026, Patrick Kluivert: Saya Perlu Merenung

Mike Maignan Menuju Pintu Keluar, AC Milan Pantau Dua Kiper Muda

Gagal ke Piala Dunia 2026, Patrick Kluivert Anggap Permainan Timnas Indonesia Sudah Bagus

Kondisi Cedera Kylian Mbappe dan Franco Mastantuono Jelang Laga Krusial Lawan Barcelona
