Piala Dunia U-20 2023 Bakal Meriah, Ada Tur Trofi dan Opening Ceremony

Piala Dunia U-20 2023 akan dimulai pada 20 Mei.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Senin, 30 Januari 2023
Piala Dunia U-20 2023 Bakal Meriah, Ada Tur Trofi dan Opening Ceremony
Emblem resmi Piala Dunia U-20 2023 Indonesia yang dirilis FIFA pada Rabu (17/8). (FIFA)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pemerintah Republik Indonesia akan menugaskan Wishnutama untuk menggarap konsep upacara pembukaan atau opening ceremony Piala Dunia U-20 2023.

Mantan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) itu dinilai berpengalaman karena pernah menjadi Pengarah Kreatif Upacara Pembukaan dan Penutupan Asian Games 2018 yang digelar di Indonesia.

"Ini sedang kami persiapkan (konsep pembukaannya). Itu yang menangani langsung Wishnutama," kata Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali di Gedung Kemenpora, Jakarta, Senin (30/1).

Amali memastikan opening ceremony Piala Dunia U-20 2023 akan digelar semeriah mungkin. Hal ini pun sudah dikomunikasikan pada Presiden FIFA, Gianni Infantino.

"Tadinya 'kan tidak ada opening, tapi pada saat pertemuan saya dengan Presiden FIFA (Gianni Infantino) di Doha (Qatar) menjelang final Piala Dunia 2022, akhirnya beliau setuju ada opening di Piala Dunia U-20," ujarnya menambahkan.

Baca Juga:

Drawing Piala Dunia U-20 2023 Digelar pada 1 April

Pendaftaran Relawan Piala Dunia U-20 2023 Indonesia Ditutup, Peminatnya Lebih dari 100 Ribu

Skuat Timnas Indonesia U-20 Persiapan Piala Asia U-20 Diumumkan, Ada Tiga Nama Baru

Sebelum itu, pemerintah dan panitia lokal penyelenggara Piala Dunia U-20 2023 akan menggelar sejumlah kegiatan menarik sebagai bagian dari promosi ke masyarakat. Satu di antaranya adalah tur trofi Piala Dunia U-20 ke berbagai daerah.

"Ada tur trofi. Kami akan arak trofinya di berbagai kota. Kemarin saya sudah lapor pak Presiden (Joko Widodo)," ujar Menpora Amali.

Piala Dunia U-20 2023 akan dilaksanakan mulai 20 Mei sampai 11 Juni di enam stadion, yaitu Gelora Bung Karno (Jakarta), Gelora Bandung Lautan Api (Bandung), Gelora Sriwijaya Jakabaring (Palembang), Manahan (Solo), Gelora Bung Tomo (Surabaya) dan Kapten I Wayan Dipta (Gianyar).

Total ada 24 tim dari enam konfederasi yang akan bertarung jadi yang terbaik di turnamen tersebut. Dari jumlah tersebut, 12 slot di antaranya sudah terisi.

Adapun 12 tim yang sudah dipastikan tampil di Piala Dunia U-20 2023 antara lain Indonesia (tuan rumah), Inggris (UEFA), Prancis (UEFA), Israel (UEFA), Italia (UEFA), Slowakia (UEFA).

Lalu ada Republik Dominika (CONCACAF), Guatemala (CONCACAF), Honduras (CONCACAF), Amerika Serikat (CONCACAF), Fiji (OFC), dan Selandia Baru (OFC).

Sementara itu untuk 12 tempat tersisa akan diperebutkan oleh para wakil dari Asia (4), Amerika Selatan atau CONMEBOL (4) dan Afrika atau CAF (4).

Piala dunia u-20 Pssi Menpora Zainudin Amali Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.448

Berita Terkait

Liga Champions
Suporter Diserang, Newcastle United Laporkan Polisi Prancis ke UEFA
Newcastle United memastikan akan melayangkan protes resmi kepada UEFA terkait perlakuan polisi Prancis terhadap suporter mereka.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Suporter Diserang, Newcastle United Laporkan Polisi Prancis ke UEFA
Piala Dunia
Bekuk Austria, Portugal Juara Piala Dunia U-17 2025
sung di Stadion Internasional Khalifa, Doha, Kamis (27/8) malam waktu setempat.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Bekuk Austria, Portugal Juara Piala Dunia U-17 2025
Inggris
Liverpool Catat Rekor Terburuk dalam 71 Tahun, Arne Slot Tidak Cemaskan Masa Depannya
Pelatih Liverpool yang sedang tertekan, Arne Slot, mengatakan pertemuannya dengan pemilik klub adalah pembicaraan yang sama seperti saat tiba di Anfield.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Liverpool Catat Rekor Terburuk dalam 71 Tahun, Arne Slot Tidak Cemaskan Masa Depannya
Liga Europa
Klasemen Terbaru Liga Europa 2025-2026: Lyon Naik ke Puncak
Lyon mengambil alih posisi puncak klasemen sementara Liga Europa 2025-2026 setelah memetik kemenangan besar 6-0 atas Maccabi Tel-Aviv.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Klasemen Terbaru Liga Europa 2025-2026: Lyon Naik ke Puncak
Hasil akhir
Hasil Lengkap Matchday 5 Liga Europa: AS Roma Bungkam Midtjylland, Lille Menang Besar Tanpa Calvin Verdonk
Persaingan Liga Europa 2025-2026 semakin panas setelah menyelesaikan matchday 5 fase liga, Jumat (28/11) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 November 2025
Hasil Lengkap Matchday 5 Liga Europa: AS Roma Bungkam Midtjylland, Lille Menang Besar Tanpa Calvin Verdonk
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Persik Kediri dan PSBS Biak mengalami kenaikan posisi di klasemen sementara Super League.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 27 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Internasional
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Keputusan FIFA memangkas hukuman Cristiano Ronaldo akhirnya terbongkar. Disebut demi daya tarik Piala Dunia 2026, benarkah FIFA pilih kasih pada CR7?
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Bulu Tangkis
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
Pasangan muda potensial itu menjalani debutnya di turnamen level Super 500 pertama mereka di Australia Open 2025 pekan lalu.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 27 November 2025
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
Italia
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini
AC Milan dikabarkan mengincar ujung tombak Borussia Dortmund, Fabio Silva, untuk didaratkan pada bursa transfer musim dingin. Rossoneri tak sendiri, Roma dan Juventus juga ikut memburu!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini
Timnas
Daftar Resmi 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
Empat pemain abroad dipastikan main di SEA Games 2025 bersama Timnas Indonesia U-22.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Daftar Resmi 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
Bagikan