Wilshere: Sherwood Pilihan Terbaik Tottenham Hotspur
Wilshere: Sherwood Pilihan Terbaik Tottenham Hotspur
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:
London - Jelang pertandingan akbar bertajuk derby London melawan Tottenham Hotspur, pujian dilantunkan gelandang Arsenal, Jack Wilshere, bagi pelatih anyar Spurs, Tim Sherwood. Menurutnya, Sherwood adalah pilihan paling tepat bagi Spurs.
Bigmatch bertajuk Derby London tersaji pada babak ketiga Piala FA. Arsenal menjamu musuh bebuyutan, Tottenham Hotspur, di markas kebesarannya, Emirates Stadium, Minggu (5/1) dini hari WIB.
Laga nanti merupakan pertandingan keenam pelatih anyar Tottenham Hotspur, Tim Sherwood. Sejak ditunjuk sebagai pengganti Andre Villas-Boas, juru racik asal Inggris itu membawa Spurs meraih tiga kemenangan, sekali imbang dan kalah. Termasuk saat mengalahkan Manchester United di Old Trafford awal tahun ini.
"Sherwood adalah pelatih hebat. Dia muda dan tampil luar biasa bersama tim U-21 Spurs. Dia akan mempromosikan banyak pemain muda Spurs ke tim utama," puji pemain berkebangsaan Inggris itu seperti dilansir The Sport Review.
"Saya rasa dia adalah pelatih bertipikal modern. Dia ingin para pemainnya mendapatkan bola dan lebih banyak mengumpan. Seperti yang kita tahu, dia adalah pemain hebat di masanya. Beberapa orang menganggapnya pilihan mengejutkan. Tapi, saya rasa dia adalah pilihan bagus," ia menyambung.
Arsenal memiliki rekor cemerlang di Derby London. Meriam london berhasil meraih 75 kemenangan, 47 hasil imbang, dan 54 kali kalah. Partai nanti menandai pertemuan kelima kedua tim di Piala FA. Arsenal menang tiga kali, sementara Spurs dua kali.
Posts
11.190
Berita Terkait
Inggris
Sejarah Tercipta di Praha, Arsenal Menang Delapan Kali Beruntun Tanpa Kebobolan Gol
Arsenal menjaga momentum dengan kemenangan 3-0 atas Slavia Praha di Liga Champions dan mengukir rekor baru.
Arief Hadi - Rabu, 05 November 2025
Hasil akhir
Hasil Liga Champions: Liverpool Kalahkan Real Madrid, PSG Tumbang, Arsenal Pesta Gol, dan Juventus Imbang
Hasil hari pertama pekan empat fase liga Liga Champions pada Rabu (05/11) dari klub seperti Liverpool, Real Madrid, Paris Saint-Germain (PSG), Arsenal, dan Juventus.
Arief Hadi - Rabu, 05 November 2025
Jadwal
Jadwal dan Link Streaming Slavia Praha vs Arsenal, Rabu 5 November 2025
Arsenal menjalani laga tandang ke markas Slavia Praha pada lanjutan Liga Champions 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Selasa, 04 November 2025
Liga Champions
Liga Champions: Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Slavia Praha vs Arsenal
Hasil simulasi superkomputer Opta menunjukkan Arsenal unggul jauh atas Slavia Praha di Liga Champions. Mampukah The Gunners lanjutkan rekor sempurna mereka?
Johan Kristiandi - Selasa, 04 November 2025
Prediksi
Prediksi dan Statistik Slavia Praha vs Arsenal: Bukan Tandingan The Gunners
Arsenal datang ke markas Slavia Praha dengan modal sempurna di Liga Champions. Mampukah The Gunners lanjutkan tren kemenangan dan buktikan dominasinya di Eropa?
Johan Kristiandi - Selasa, 04 November 2025
Inggris
Baru Kebobolan 3 Gol di Premier League, Mikel Arteta Ungkap Resep Kekuatan Pertahanan Arsenal
Arsenal baru kebobolan tiga gol di Premier League dan Mikel Arteta menuturkan resep kekuatan pertahanan The Gunners.
Arief Hadi - Selasa, 04 November 2025
Inggris
Slavia Praha vs Arsenal, Mikel Arteta Konfirmasi Viktor Gyokeres Absen Bermain
Arsenal akan bermain di markas Slavia Praha pada lanjutan laga Liga Champions dan Viktor Gyokeres dikonfirmasi absen.
Arief Hadi - Selasa, 04 November 2025
Spanyol
Blak-blakan, William Saliba Akui Sangat Tergoda Gabung Real Madrid
William Saliba akhirnya jujur soal ketertarikan Real Madrid. Ia akui sempat tergoda, tapi bertekad bawa Arsenal juara dulu sebelum pindah!
Johan Kristiandi - Senin, 03 November 2025
Klasemen
Klasemen Terkini Premier League 2025/2026: Arsenal Melaju Sendirian, Manchester United Kembali di Bawah Liverpool
Update klasemen Premier League 2025/2026 usai pekan ke-10! Arsenal makin perkasa di puncak, Liverpool bangkit, sementara Manchester United kembali merosot.
Johan Kristiandi - Senin, 03 November 2025
Inggris
Klasemen Premier League 2025-2026: Manchester City Tempel Arsenal
Manchester City naik ke posisi kedua klasemen sementara Premier League 2025-2026 setelah menaklukkan Bournemouth 3-1 pada pekan ke-10.
Yusuf Abdillah - Senin, 03 November 2025