Willian Akan Angkat Kaki Andai Antonio Conte Masih Latih Chlesea
BolaSkor.com - Gelandang Chelsea, Willian, akhirnya buka suara terkait wacana transfer dirinya selama bursa transfer musim panas 2018 dibuka. Pemain berambut ikal tersebut mengaku akan hengkang jika Antonio Conte masih menjadi manajer The Blues.
Willian mengalami sejumlah masalah pada musim 2017-2018, musim di mana Antonio Conte menjadi arsitek The Blues. Pemain tim nasional Brasil tersebut gagal menembus starting lineup dan harus puas menjadi penghangat bangku cadangan.
Walhasil, Willian dikabarkan geram dan berniat hengkang. Manchester United dan Barcelona menjadi dua klub yang paling dekat untuk menggaet sang pemain
Bahkan, beberapa media Inggris mengabarkan Willian telah berbicara dengan Jose Mourinho untuk membawanya ke The Red Devils. Kabar tersebut bisa dimaklumi karena Willian memang punya hubungan yang erat dengan The Special One saat masih bekerja sama di Chelsea.
Namun, kedatangan Maurizio Sarri mengubah niat Willian. Pemain 30 tahun tersebut optimistis kariernya akan kembali menanjak di bawah asuhan Sarri.
"Tidak ada kesempatan," kata Willian kepada Evening Standard ketika ditanya apakah dia masih akan menjadi penggawa Chelsea di bawah asuhan Conte.
"Tidak, Saya di sini karena ingin bermain untuk Chelsea. Saya hanya akan pergi jika Chelsea ingin saya pergi," ungap mantan penggawa Corinthias tersebut.
Willian menjadi starter saat Chelsea mencukur Huddersfiled 3-0 pada laga pekan pertama Premier League 2018-2019, di John Smith's Stadium, Sabtu (11/8). Tidak hanya itu, sang pemain juga menyumbang satu assist dalam pertandingan tersebut.
Johan Kristiandi
18.147
Berita Terkait
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal