West Ham 1-0 Arsenal, The Hammers Unggul Berkat Gol Semata Wayang Declan Rice

Arsenal harus pulang dengan tangan hampa usai dibekuk West Ham United 1-0 pada pertandingan pekan ke-22 Premier League.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Sabtu, 12 Januari 2019
West Ham 1-0 Arsenal, The Hammers Unggul Berkat Gol Semata Wayang Declan Rice
West Ham Vs Arsenal (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Arsenal harus pulang dengan tangan hampa usai dibekuk West Ham United 1-0 pada pertandingan pekan ke-22 Premier League 2018-2019, di Stadion London, Sabtu (12/1). The Hammers unggul berkat gol semata wayang Declan Rice.

Arsenal membuka pertandingan dengan menekan. The Gunners meraih dua peluang pada 15 menit awal melalui Alexandre Lacazette. Namun, kedua peluang tersebut tidak ada yang berbuah gol.

West Ham membalas melalui tendangan kaki kanan Samir Nasri dari dalam kotak penalti pada menit ke-26. Akan tetapi, usahanya tersebut tidak berbuah gol.

Pada sisa waktu babak pertama kedua tim saling jual beli serangan. Sayangnya, tidak ada gol yang tercipta dari kedua kubu.

Baca juga:

Manchester United Memulai Langkah Boyong Philippe Coutinho

Prediksi Chelsea Vs Newcastle United: The Blues Seret Gol di Stamford Bridge

West Ham Vs Arsenal

Setelah interval, publik tuan rumah bersorak usai Declan Rice mencetak gol pada menit ke-48. Assist Samir Nasri langsung disambut dengan kaki kanan Rice. Skor berubah menjadi 1-0.

Arsenal mencoba membalas melalui Matteo Guendouzi pada menit ke-54. Sayangnya, tendangan kaki kirinya masih menyamping di gawang The Hammers.

The Gunners terus meningkatkan serangan. Skuat asuhan Unai Emery itu mendapatkan dua peluang pada menit ke-63 dan menit ke-64. Namun, pada kedua peluang yang didapat Pierre-Emerick Aubameyang tersebut tidak ada yang mengubah skor.

Hingga akhir pertandingan Arsenal terus menggempur pertahanan West Ham. Berulang kali serangan Arsenal dari berbagai sisi masuk ke dalam area pertahanan The Hammers. Akan tetapi, skor 1-0 tetap bertahan hingga akhir.

Dengan kekalahan tersebut posisi Arsenal mulai diancam Manchester United. Kini kedua klub hanya berjarak tiga poin. Sedangkan, West Ham United meraup 31 poin.

Susunan pemain:

WEST HAM (4-2-3-1): Lukasz Fabianski; Pablo Zabaleta, Issa Diop, Angelo Ogbonna, Aaron Cresswell; Mark Noble, Declan Rice; Michail Antonio, Samir Nasri, Felipe Anderson; Marko Arnautovic.

Manajer: Manuel Pellegrini

ARSENAL (3-4-3): Bernd Leno; Laurent Koscielny, Sokratis Papastathopoulos, Shkodran Mustafi; Ainsley Maitland-Niles, Matteo Guendouzi, Granit Xhaka, Sead Kolasinac; Alex Iwobi, Alexandre Lacazette, Pierre-Emerick Aubameyang.

Arsenal: Unai Emery

Arsenal West ham united Pelatih West Ham United Premier League
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.789

Berita Terkait

Inggris
Kepada Mohamed Salah, Pergi sebelum Sepak Bola Meninggalkan Anda
Pasca melalui musim yang kuat bersama Liverpool dan juara Premier League, performa Mohamed Salah menurun.
Arief Hadi - Kamis, 13 November 2025
Kepada Mohamed Salah, Pergi sebelum Sepak Bola Meninggalkan Anda
Inggris
Dapat Bernasib Sama Seperti Jadon Sancho, Biarkan Estevao Willian Berkembang di Chelsea
Menangani pemain muda pada era sepak bola modern tidak mudah dan Chelsea harus berhati-hati dengan Estevao Willian.
Arief Hadi - Rabu, 12 November 2025
Dapat Bernasib Sama Seperti Jadon Sancho, Biarkan Estevao Willian Berkembang di Chelsea
Inggris
Berburu Joao Gomes, Manchester United Punya Kartu As
Manchester United dikabarkan siap menyalip klub lain demi Joao Gomes dari Wolves. Koneksi rahasia bikin Setan Merah unggul di bursa transfer!
Johan Kristiandi - Rabu, 12 November 2025
Berburu Joao Gomes, Manchester United Punya Kartu As
Inggris
Rumah Dibobol Penyusup, Raheem Sterling dan Keluarga Selamat
Penyerang Chelsea, Raheem Sterling, dan keluarganya selamat tanpa cedera setelah penyusup mencoba membobol rumah mereka.
Yusuf Abdillah - Rabu, 12 November 2025
Rumah Dibobol Penyusup, Raheem Sterling dan Keluarga Selamat
Inggris
Tutup Kuping Jadi Kunci Arsenal Memimpin Klasemen
Bukayo Saka ungkap kunci sukses Arsenal memimpin klasemen Premier League: tak pedulikan opini luar dan tetap fokus pada kemenangan!
Johan Kristiandi - Rabu, 12 November 2025
Tutup Kuping Jadi Kunci Arsenal Memimpin Klasemen
Inggris
Arsenal Incar Kepala Pencari Bakat Napoli yang Menemukan Marek Hamsik dan Khvicha Kvaratskhelia
Arsenal dikabarkan sedang dalam pembicaraan lanjutan dengan kepala pencari bakat Napoli, Maurizio Micheli.
Yusuf Abdillah - Rabu, 12 November 2025
Arsenal Incar Kepala Pencari Bakat Napoli yang Menemukan Marek Hamsik dan Khvicha Kvaratskhelia
Inggris
Andy Robertson Santai dengan Nasib Masa Depannya di Liverpool
Kontrak Andy Robertson habis di Liverpool pada 2026, tetapi sang pemain santai dengan situasi tersebut.
Arief Hadi - Selasa, 11 November 2025
Andy Robertson Santai dengan Nasib Masa Depannya di Liverpool
Sosok
Lima Laga Pertama dengan Manchester United: Membandingkan Senne Lammens dengan Andre Onana dan David De Gea
Senne Lammens sejauh ini menjadi pembelian sukses Manchester United bersama dengan Matheus Cunha dan Bryan Mbeumo.
Arief Hadi - Selasa, 11 November 2025
Lima Laga Pertama dengan Manchester United: Membandingkan Senne Lammens dengan Andre Onana dan David De Gea
Inggris
Rahasiakan Kondisi Cedera Benjamin Sesko, Manchester United Dikecam Pelatih Timnas Slovenia
Benjamin Sesko cedera kala Manchester United imbang 2-2 lawan Tottenham Hotspur di Premier League hingga ia absen memperkuat timnas Slovenia.
Arief Hadi - Selasa, 11 November 2025
Rahasiakan Kondisi Cedera Benjamin Sesko, Manchester United Dikecam Pelatih Timnas Slovenia
Inggris
Terus Dikritik, Liverpool Kian Memperumit Situasi Florian Wirtz
Florian Wirtz kian dikritik dan disorot karena tak jua berkontribusi dari 11 laga Premier League.
Arief Hadi - Selasa, 11 November 2025
Terus Dikritik, Liverpool Kian Memperumit Situasi Florian Wirtz
Bagikan