Wenger: Gol Oezil Runtuhkan Mental Pemain Villa
Wenger: Gol Oezil Runtuhkan Mental Pemain Villa
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:
Birmingham - Arsenal memetik kemenangan 3-0 saat menghadapi Aston Villa. Manajer The Gunners, Arsene Wenger menyebut gol Mesut Oezil meruntuhkan mental pemain The Villa dan memudahkan timnya mencetak gol tambahan.
Melakoni matchday kelima Premier League yang berlangsung di Villa Park, Sabtu (20/9) malam WIB, Arsenal sempat kerepotan meladeni perlawanan Aston Villa. Apalagi, skuat besutan Paul Lambert tersebut tampil dihadapan pendukungnya sendiri.
Namun, Arsenal mampu keluar dari tekanan dan berhasil unggul lebih dulu. Sepakan menyusur tanah Mesut Oezil di menit ke-32 melesat mulus masuk ke dalam gawang Aston Villa. Gol Oezil tersebut makin meningkatkan kepercayaan diri pemain Arsenal. Sedangkan Villa kehilangan konsentrasi dalam menjaga pertahanan.
The Gunners pun sukses mencetak dua gol tambahan di menit ke-34 dan 36. Sepasang gol tersebut tercipta atas nama Danny Welbeck dan Aly Cissokho yang melakukan gol bunuh diri.
Di paruh kedua, Arsenal tampil mendominasi. Namun, sampai pertandingan usai, skor 3-0 untuk kemenangan tim Meriam London tetap bertahan.
"Itu sangat cepat (tiga gol dalam waktu kurang dari lima menit), dan kami mungkin mengambil keuntungan dari kekecewaan mereka setelah gol pertama terjadi. Saya pikir kami selalu memegang kendali, bahkan sebelum kami mencetak gol," kata Wenger kepada Sky Sports News.
"Itu hanya menanti untuk mencetak gol pembuka dan memiliki kesabaran tidak kehilangan bola. Di babak kedua pertandingan telah usai dan kami lebih banyak mengendalikan permainan," tukasnya.
Berkat tambahan tiga angka ini, posisi Arsenal terdongkrak naik ke urutan empat klasemen sementara Premier League dengan nilai sembilan hasil dari lima pertandingan. Sedangkan Aston Villa turun ke posisi tiga dengan mendulang 10 poin.
Posts
11.190
Berita Terkait
Inggris
Berada di Jalur Quadruple, Arsenal Bisa Lalui Pencapaian Manchester United-nya Sir Alex Ferguson
Pandit sepak bola, Jamie Carragher, dukung Arsenal untuk mengukir sejarah musim ini dan melalui pencapaian Manchester United era Sir Alex Ferguson.
Arief Hadi - Jumat, 23 Januari 2026
Inggris
Oskar Pietuszewski, Winger Berusia 17 Tahun yang Dipantau Arsenal, Chelsea, dan Manchester City
Baru berumur 17 tahun, pemuda Porto bernama Oskar Pietuszewski sudah diminati oleh Arsenal, Chelsea, dan Manchester City.
Arief Hadi - Jumat, 23 Januari 2026
Liga Champions
Striker Legendaris Inggris Yakin Arsenal Tembus Final Liga Champions
Alan Shearer menyatakan, Arsenal memiliki peluang besar untuk melaju hingga partai puncak Liga Champions musim ini.
Yusuf Abdillah - Kamis, 22 Januari 2026
Liga Champions
Klasemen Terkini Liga Champions 2025/2026: Baru Arsenal dan Bayern Munchen yang Menyegel Tiket Fase Gugur
Pekan tujuh fase liga Liga Champions telah rampung berakhir dan dari klasemen terkini, baru Arsenal dan Bayern Munchen yang mengamankan tiket ke fase gugur.
Arief Hadi - Kamis, 22 Januari 2026
Liga Champions
Arsenal Sempurna, Mikel Arteta Bicara Soal Peluang Juara Liga Champions
Arsenal meraih hasil krusial saat tandang ke markas Inter Milan pada laga lanjutan Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Rabu, 21 Januari 2026
Inggris
Gol ke Gawang Inter Milan Jadi Pembuktian Viktor Gyokeres
Usai laga pelatih Arsenal Mikel Arteta melontarkan pujian setinggi langit untuk Viktor Gyokeres yang menyumbang satu gol.
Yusuf Abdillah - Rabu, 21 Januari 2026
Inggris
Hanya Satu Tim yang Dapat Menghentikan Arsenal Meraih Titel Liga Champions Musim Ini
Arsenal salah satu tim terbaik di Eropa saat ini, juga memiliki kedalaman skuad bagus, dan hanya satu tim yang dapat menghentikan mereka di Liga Champions.
Arief Hadi - Rabu, 21 Januari 2026
Italia
Dikalahkan Arsenal, Masalah Inter Milan Melawan Tim Besar Berlanjut
Inter Milan tumbang 1-3 melawan Arsenal pada laga Liga Champions dan itu mempertegas kesulitan klub melawan tim-tim besar musim ini.
Arief Hadi - Rabu, 21 Januari 2026
Inggris
Kemenangan Pertama di Italia Sejak 2008, Arsenal Buat Mati Kutu Inter Milan
Arsenal meraih kemenangan pertama di Italia sejak 2008 kala menang 3-1 atas Inter Milan pada laga Liga Champions.
Arief Hadi - Rabu, 21 Januari 2026
Hasil akhir
Hasil Liga Champions: Real Madrid Pesta Gol, Manchester City Kalah, Arsenal Jaga Rekor 100 Persen
Hasil laga-laga Liga Champions pada Rabu (21/01) dini hari WIB yang melibatkan Real Madrid, Manchester City, Arsenal, dan Inter Milan.
Arief Hadi - Rabu, 21 Januari 2026