Virus Corona Ganggu Rencana Timnas Vietnam Menyambut Laga Terdekat Kualifikasi Piala Dunia 2022
BolaSkor.com - Rencana Timnas Vietnam menyambut laga terdekat Kualifikasi Piala Dunia 2022 terganggu. Itu akibat virus corona yang mewabah.
Ancaman terhadap virus itu sendiri membuat sejumlah ajang di Vietnam, seperti Liga Vietnam atau V-League, Piala Nasional, Divisi Pertama, dan Piala Super yang sebelumnya dijadwalkan digelar pada Februari harus mundur.
Rencananya V-League digelar mulai 7 Maret. Sementara Piala Nasional dijadwal ulang dan akan diselenggarakan mulai 3 April.
Penundaan ini sebelumnya membuat Park Hang-seo tinggal lebih lama di Korea. Dibanding pulang untuk menyaksikan pertandingan Piala Super antara Ho Chi Minh dan Hanoi FC pada 7 Februari.
Baca Juga:
Federasi Sepak Bola Thailand Terancam Dihukum FIFA seperti yang Terjadi pada Indonesia
Penundaan tersebut membuat Park Hang-seo hanya akan melihat pemain dalam tiga laga di liga. Dengan waktu yang tidak banyak, Park Hang-seo kemungkinan kembali mengandalkan pemain-pemain lama seperti Dang Van Lam, Duy Manh, Que Ngoc Hai, Quang Hai, Tien Linh, Cong Phuong.
Sesuai jadwal Timnas Vietnam akan menghadapi Malaysia di Kuala Lumpur pada 31 Maret. The Golden Stars tidak bertanding pada 26 Maret saat Thailand menjamu Indonesia dan Uni Emirat Arab melawan Malaysia. Setelah itu menjamu Indonesia pada 4 Juni dan bertandang ke markas UEA pada 9 Juni.
Vietnam saat ini bercokol di tempat pertama Grup G dengan 11 poin. Diikuti Malaysia dengan sembilan poin, Thailand dengan delapan poin, serta UEA dengan enam poin. Adapun Indonesia ada di dasar tanpa poin, setelah menelan lima kekalahan.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Asisten Arne Slot di Liverpool Disebut Masuk Daftar Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Thom Haye Tuding Ada Pihak yang Bikin Kacau Usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026
Tidak Ada Nama Shin Tae-yong di Daftar 5 Calon Pelatih Timnas Indonesia
Update Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia, PSSI Utus Ketua BTN Sumardji ke Eropa
Jadi Tuan Rumah FIFA Series 2026, Timnas Indonesia Akan Hadapi 3 Tim dari Luar Konfederasi Asia
PSSI Sebut Calon Pelatih Timnas Indonesia Masih Terikat Kontrak
Update Ranking FIFA Terbaru: Absen di FIFA Matchday November, Timnas Indonesia Tertahan di Rank 122
PSSI Berharap Pelatih Timnas Indonesia Diumumkan Pekan Depan
Lionel Messi dan Timnas Argentina Cuma Beruntung saat Menjuarai Piala Dunia 2022
Ada Rizky Ridho di Nomine, Kapan Pengumuman FIFA Puskas Award 2025?