Virgil van Dijk Disebut Bermimpi Hengkang ke Barcelona
BolaSkor.com - Mantan rekan satu tim Virgil van Dijk di Celtic, Kris Commons, mengatakan pemain tim nasional Belanda itu punya keinginan bermain di Barcelona. Commons merasa Liverpool akan sulit mempertahankan Van Dijk.
Belakangan ini, Liverpool kerap menjadi pasar bagi Barcelona saat ingin membeli pemain. Dua pemain bintang The Reds, Luis Suarez dan Philippe Coutinho menuju El Barca dengan harga yang tak sedikit.
Kali ini, Barcelona dikabarkan berpeluang kembali mencomot pemain Liverpool. Menurut Kris Commons, Van Dijk memendam keinginan mengenakan jersey Barcelona.
"Van Dijk membawa kami ke level lain. Dia punya segalanya. Dia harus pindah dan pergi ke tim dengan pemain bertalenta," jelas Commons ketika ditanya masa depan mantan rekan satu timnya itu seperti dikabarkan Daily Star.
Baca juga:
Hantam Bournemouth, Deretan Rekor Diukir Liverpool
Bournemouth 0-4 Liverpool: Cetak Hat-trick, Mo Salah Samai Luis Suarez
Van Dijk sempat menerima kritik pada awal kedatangannya ke Liverpool. Beberapa pihak menilai bandrol 75 juta pounds yang dikeluarkan The Reds terlalu mahal. Namun, kritikan tersebut lambat laun mereda seiring penampilan Van Dijk yang apik di lini belakang.
"Saya menilai dia mirip Sergio Ramos. Liverpool adalah klub besar, tetapi dalam hal mendapatkan pemain, Madrid dan Barcelona berada di atas mereka," timpal Commons.
"Saya tidak melihat alasan Real Madrid, Barcelona dan Paris Saint-Germain tidak datang memboyongnya," sambung sang pemain.
Akan tetapi, Barcelona akan sulit menggaet Virgil van Dijk. Sebab, Blaugrana dikabarkan telah sepakat untuk mengeluarkan dana tambahan 100 juta euro di luar jumlah transfer jika ingin mendapatkan pemain Liverpool. Artinya, jika harga pemain A adalah 50 juta euro, Barcelona wajib menebusnya dengan banderol 150 juta euro.
Johan Kristiandi
18.172
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jordi Amat dan Maxwell Souza Jamin Persija Jadi Lebih Kuat Usai Kalah dari Persib
Era Baru Timnas Indonesia, Erick Thohir Ajak Semua Pihak Bersatu Dukung John Herdman
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albacete vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Lapangan Como vs AC Milan Diperlebar 1 Meter
Inter Milan Rekrut Bek Tengah Asal Kroasia yang Baru Berusia 18 Tahun
Kabar Terbaru Skuad Arsenal Jelang Bertamu ke Markas Chelsea: Banyak Pemain Meragukan
John Herdman Jamin Tak Bisa Diintervensi soal Pemilihan Pemain Timnas Indonesia
Cukup Satu Alasan untuk Mencoret Xabi Alonso dari Daftar Kandidat Manajer Manchester United
Bentrok dengan Pramusim Tim Eropa, Piala AFF 2026 Jadi Kesempatan Pemain Pelapis Timnas Indonesia