Vava Mario Cedera, Timnas Indonesia Panggil Mackho Sandy Meraudje

Vava Mario Yagalo sebelumnya masuk dalam daftar 26 pemain untuk pemusatan latihan sekaligus dua uji coba di Turki.
Frengky AruanFrengky Aruan - Senin, 08 November 2021
Vava Mario Cedera, Timnas Indonesia Panggil Mackho Sandy Meraudje
Vava Mario Yagalo. (persik.id)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Bek Persik Kediri, Vava Mario Yagalo dipastikan tidak akan berangkat untuk bergabung ke Timnas Indonesia, Senin (8/11). Cedera menjadi alasan Vava tak bisa memenuhi panggilan.

Vava Mario Yagalo sebelumnya masuk dalam daftar 26 pemain yang dipanggil untuk pemusatan latihan sekaligus dua uji coba di Turki. Pemusatan latihan akan lebih dahulu digelar di Jakarta sebelum dilanjutkan ke Turki.

"Persik Kediri mengonfirmasi Vava Mario Yagalo belum bisa berangkat mengikuti training camp (TC) Timnas Indonesia yang dimulai hari ini (8/11). Vava yang mengalami cedera saat pertandingan melawan Persiraja, Sabtu lalu (6/11) di Stadion Moch Soebroto, Magelang masih perlu melakukan pemeriksaan lanjutan," demikian pernyataan di laman klub.

Baca Juga:

23 Pemain Timnas Afghanistan untuk Hadapi Indonesia

PSSI Akan Daftarkan Laga Uji Coba Timnas Vs Myanmar sebagai FIFA A Match

"Cedera di lutut kiri tersebut didapat di menit ke-64. Karena tak bisa meneruskan pertandingan, pemain 28 tahun asal Bangsongan, Kayenkidul, Kabupaten Kediri itu harus digantikan Risna Prahalabenta."

Manajer Persik, Yahya Alkatiri menambahkan bahwa Vava akan menjalani pemeriksaan magnetic resonanse imaging (MRI) di Kediri pada Selasa (9/11). “Setelah hasil MRI keluar, kami baru bisa pastikan cederanya,” ujarnya.

Yahya berharap Vava tidak mengalami cedera serius dan bisa pulih dalam waktu cepat. "Yang pasti, saat ini Vava belum bisa berangkat TC. Kami telah berkomunikasi dengan PSSI mengenai perkembangan Vava. Keputusannya kami serahkan ke federasi,” kata Yahya.

Sementara itu, bek Borneo FC Marckho Sandy Meraudje menyusul dipanggil, seperti yang diinformasikan klub pesut Etam di akun Instagram-nya.

"GARUDA CALLING. Marckho Sandy Meraudje mendapat panggilan untuk mengikuti pemusatan latihan tim nasional Indonesia jelang digelarnya Piala AFF 2020. Kasih Manyala Marckho."

(Instagram Borneo FC)

Timnas Indonesia Borneo FC Marckho Meraudje Vava mario yagalo
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Timnas
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
John Herdman berkomitmen untuk membawa sebanyak mungkin pelatih lokal ke tim kepelatihannya di Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Galeri Foto
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
John Herdman resmi menangani Timnas Indonesia untuk dua tahun ke depan.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 13 Januari 2026
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
Timnas
Timnas Indonesia Ditargetkan Juara AFF 2026 dan 8 Besar Piala Asia 2027, John Herdman Menjawab
Selain itu, pelatih Timnas Indonesia John Herdman juga menjawab target babak 8 besar Piala Asia 2027.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
Timnas Indonesia Ditargetkan Juara AFF 2026 dan 8 Besar Piala Asia 2027, John Herdman Menjawab
Timnas
Kemiripan Timnas Indonesia dengan Timnas Kanada untuk Modal Lolos Piala Dunia
Asisten pelatih Timnas Indonesia, Cesar Meylan, menilai potensi Skuad Garuda mirip Kanada sebelum lolos Piala Dunia 2022. Ini alasan keyakinannya.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Kemiripan Timnas Indonesia dengan Timnas Kanada untuk Modal Lolos Piala Dunia
Timnas
Sudah Hubungi Lebih dari 60 Pemain, John Herdman Ungkap Target Jangka Pendek Bersama Timnas Indonesia
John Herdman membeberkan target jangka pendeknya bersama Timnas Indonesia. Pelatih asal Inggris itu fokus analisis, komunikasi pemain, dan evaluasi kegagalan ke Piala Dunia 2026.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Sudah Hubungi Lebih dari 60 Pemain, John Herdman Ungkap Target Jangka Pendek Bersama Timnas Indonesia
Timnas
John Herdman Jadikan Tekanan dari Suporter Timnas Indonesia sebagai Kekuatan
John Herdman menyatakan kesiapannya menanggung beban sekaligus harapan tinggi dari suporter Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Jadikan Tekanan dari Suporter Timnas Indonesia sebagai Kekuatan
Timnas
Nonton Persib vs Persija, John Herdman Terpesona dengan Rizky Ridho dan Janji Perhatikan Liga Indonesia
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, menyebut Liga Indonesia punya potensi menghasilkan pemain terbaik untuk Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
Nonton Persib vs Persija, John Herdman Terpesona dengan Rizky Ridho dan Janji Perhatikan Liga Indonesia
Timnas
John Herdman Akan Keliling Eropa Akhir Januari, Bertemu Diaspora Sekaligus Cari Pemain Naturalisasi Baru
Pelatih asal Inggris itu mengaku sudah menjalin komunikasi secara virtual dengan beberapa pemain Timnas Indonesia selepas dirinya resmi menahkodai Skuad Garuda.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Akan Keliling Eropa Akhir Januari, Bertemu Diaspora Sekaligus Cari Pemain Naturalisasi Baru
Timnas
John Herdman Ungkap Alasan Pilih Tangani Timnas Indonesia, Percaya Bisa Tembus Piala Dunia
John Herdman itu yakin Skuad Garuda punya potensi besar lolos ke Piala Dunia.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Ungkap Alasan Pilih Tangani Timnas Indonesia, Percaya Bisa Tembus Piala Dunia
Timnas
Ikut John Herdman ke Timnas Indonesia, Alasan Cesar Meylan Bukan Sekadar Melanjutkan Kisah 15 Tahun Bersama
Cesar Meylan buka suara soal keputusannya mengikuti John Herdman ke Timnas Indonesia. Bukan sekadar 15 tahun bekerja bersama, ini alasan sesungguhnya sang asisten pelatih.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Ikut John Herdman ke Timnas Indonesia, Alasan Cesar Meylan Bukan Sekadar Melanjutkan Kisah 15 Tahun Bersama
Bagikan