Valentino Rossi Bukan Hanya Pembalap, tetapi Juga Aset Ekonomi
BolaSkor.com - Bos Petronas Yamaha, Razlan Razali, mengakui perampungan kontrak Valentino Rossi memakan waktu lama. The Doctor bukan hanya sekadar rider, tetapi juga aset ekonomi.
Setelah molor beberapa waktu, Petronas Yamaha akhirnya mengumumkan Rossi sebagai pembalap mereka pada MotoGP Catalunya akhir pekan lalu. Tim asal Malaysia itu mengontrak Rossi selama semusim.
Proses transfer Rossi ternyata memakan waktu dan tenaga. Bahkan, menjelang pengumuman, kru Petronas Yamaha sampai tidak tidur.
“Ketika Rossi mengatakan dia ingin mengumumkannya di Barcelona, itu membuat segalanya bergerak," ujar Razali dikutip dari Crash.
Baca Juga:
"Itu sama bagi kami, kami bekerja hingga larut malam setelah Misano 2 (MotoGP Emilia Romagna) dan menyelesaikannya. Isi kontraknya panjang, empat lembar lebih banyak dari pembalap lain," imbuh dia.
Rossi menggantikan posisi Fabio Quartararo yang naik ke tim pabrikan. Mulai MotoGP 2021, The Doctor bakal bertandem dengan Franco Morbidelli di Petronas Yamaaha.
Situasi tersebut cukup unik mengingat Morbidelli merupakan murid Rossi. Bersama Francesco Bagnaia (Ducati), Morbidelli merupakan anak didik Rossi yang tergabung di VR46 Academy.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Bung Ferry Diterima dengan Baik di GBLA, Ketum The Jakmania Berterima Kasih kepada Bobotoh
Dewa United Banten FC Pastikan Belum Ada Tawaran dari Persija untuk Ricky Kambuaya dan Jaja
Newcastle United vs Manchester City: Pep Guardiola Waspadai Ancaman Gol Telat
Hasil Drawing Putaran Keempat Piala FA: Arsenal Ditantang Wigan, Liverpool Bertemu Brighton
Prediksi dan Statistik Newcastle United vs Manchester City: The Magpies Jago di Kandang
Hasil Serie A: Juventus Hajar Cremonese, Gawang Emil Audero Diberondong Lima Gol
Hasil Piala FA: Kalahkan Barnsley 4-1, Liverpool Lolos ke Putaran Keempat
Xabi Alonso Dipecat, Alvaro Arbeloa Jadi Pelatih Baru Real Madrid
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Barnsley, Live Sebentar Lagi
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis