Usai Kalahkan Klub Liga 3, Pelatih Persija Kembali Bicara Peluang Tangani Timnas Indonesia

Timnas Indonesia sedang mencari pelatih kepala.
Muhammad AdiyaksaMuhammad Adiyaksa - Rabu, 12 Desember 2018
Usai Kalahkan Klub Liga 3, Pelatih Persija Kembali Bicara Peluang Tangani Timnas Indonesia
Pelatih Persija, Stefano Cugurra Teco. (Instagram Stefano Cugurra).
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Berakhirnya pertandingan melawan Bogor FC pada babak 64 besar Piala Indonesia sekaligus menutup kebersamaan Stefano Cugurra Teco bersama Persija Jakarta di musim ini. Kontrak arsitek asal Brasil ini bersama tim ibu kota akan rampung pada 31 Desember 2018.

Persija berhasil melaju ke babak 32 besar setelah mengalahkan peserta Liga 3 itu dengan skor 1-0 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Rabu (12/12/18). Gol tunggal kemenangan tim berjuluk Macan Kemayoran ini dibukukan Osas Saha di menit ke-18.

Keberhasilan Teco membawa Persija menjuarai tiga kejuaraan di musim ini, termasuk Liga 1, membuat namanya dihubung-hubungkan dengan tim lain. Tidak terkecuali Timnas Indonesia yang belum lagi memiliki juru racik kepala.

Dikait-kaitkan dengan posisi pelatih Timnas Indonesia, Teco mengaku amat bangga. Apalagi, bukan sekali ini saja dirinya dirumorkan bakal melatih tim berjuluk Skuat Garuda itu.

Baca Juga:

Tahu dari Instagram, Alberto Goncalves Mengaku Belum Dihubungi Persija

Mengulik Statistik di Balik Sukses Persija Jadi Kampiun Liga 1

Sebulan belakangan, nama Teco naik ke permukaan untuk menggantikan Bima Sakti Tukiman yang tak diperpanjang kontraknya. Apalagi setelah salah satu anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Yunus Nusi, sempat menanyakan bahwa pihaknya bisa saja menunjuk pelatih jaura Liga 1, dalam hal ini Teco, untuk membesut Timnas Indonesia.

"Kita sangat bangga bisa masuk ke calon pelatih ke Timnas Indonesia. Sekarang belum ada pelatih yang baru di Timnas Indonesia. Kita cuma bangga saja punya nama di sana," ujar Teco.

"Hari ini yang terakhir Piala Indonesia kami bisa lolos ke 32 besar. Saya pikir semua komponen di dalam tim kerja keras benar-benar ada. Semua kerja keras, suporter The Jakmania benar-benar bantu tim," kata Teco.

Stefano Cugurra Teco Timnas Indonesia Persija jakarta
Posts

1.188

Berita Terkait

Liga Indonesia
Jordi Amat dan Maxwell Souza Jamin Persija Jadi Lebih Kuat Usai Kalah dari Persib
Persija Jakarta masih percaya diri untuk bisa menjadi juara Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Rabu, 14 Januari 2026
Jordi Amat dan Maxwell Souza Jamin Persija Jadi Lebih Kuat Usai Kalah dari Persib
Timnas
Era Baru Timnas Indonesia, Erick Thohir Ajak Semua Pihak Bersatu Dukung John Herdman
Erick Thohir tidak akan intervensi John Herdman dalam pemilihan pemain untuk Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Rabu, 14 Januari 2026
Era Baru Timnas Indonesia, Erick Thohir Ajak Semua Pihak Bersatu Dukung John Herdman
Timnas
John Herdman Jamin Tak Bisa Diintervensi soal Pemilihan Pemain Timnas Indonesia
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, siap mendengarkan masukan dari berbagai pihak.
Rizqi Ariandi - Rabu, 14 Januari 2026
John Herdman Jamin Tak Bisa Diintervensi soal Pemilihan Pemain Timnas Indonesia
Timnas
Bentrok dengan Pramusim Tim Eropa, Piala AFF 2026 Jadi Kesempatan Pemain Pelapis Timnas Indonesia
Piala AFF 2026 berlangsung pada 24 Juli-26 Agustus mendatang. Jadwal yang bentrok dengan agenda pramusim tim Eropa membuat Herdman kesulitan membawa tim utama.
Rizqi Ariandi - Rabu, 14 Januari 2026
Bentrok dengan Pramusim Tim Eropa, Piala AFF 2026 Jadi Kesempatan Pemain Pelapis Timnas Indonesia
Liga Indonesia
Ketum The Jakmania Minta Persija Contoh Persib, Datangkan Pemain Diaspora Selevel Legiun Asing
Persija Jakarta akan mendatangkan pemain diaspora pada putaran kedua Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Rabu, 14 Januari 2026
Ketum The Jakmania Minta Persija Contoh Persib, Datangkan Pemain Diaspora Selevel Legiun Asing
Timnas
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
John Herdman berkomitmen untuk membawa sebanyak mungkin pelatih lokal ke tim kepelatihannya di Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Galeri Foto
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
John Herdman resmi menangani Timnas Indonesia untuk dua tahun ke depan.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 13 Januari 2026
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
Timnas
Timnas Indonesia Ditargetkan Juara AFF 2026 dan 8 Besar Piala Asia 2027, John Herdman Menjawab
Selain itu, pelatih Timnas Indonesia John Herdman juga menjawab target babak 8 besar Piala Asia 2027.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
Timnas Indonesia Ditargetkan Juara AFF 2026 dan 8 Besar Piala Asia 2027, John Herdman Menjawab
Timnas
Kemiripan Timnas Indonesia dengan Timnas Kanada untuk Modal Lolos Piala Dunia
Asisten pelatih Timnas Indonesia, Cesar Meylan, menilai potensi Skuad Garuda mirip Kanada sebelum lolos Piala Dunia 2022. Ini alasan keyakinannya.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Kemiripan Timnas Indonesia dengan Timnas Kanada untuk Modal Lolos Piala Dunia
Timnas
Sudah Hubungi Lebih dari 60 Pemain, John Herdman Ungkap Target Jangka Pendek Bersama Timnas Indonesia
John Herdman membeberkan target jangka pendeknya bersama Timnas Indonesia. Pelatih asal Inggris itu fokus analisis, komunikasi pemain, dan evaluasi kegagalan ke Piala Dunia 2026.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Sudah Hubungi Lebih dari 60 Pemain, John Herdman Ungkap Target Jangka Pendek Bersama Timnas Indonesia
Bagikan