Ungkapan Bek PSIS Semarang Gilang Ginarsa Usai Kalahkan Borneo FC
BolaSkor.com - Bek PSIS Semarang, Gilang Ginarsa sangat bersyukur dengan raihan kemenangan timnya dalam laga melawan Borneo FC 1-0 pada lanjutan laga pekan ke-13 Kompetisi Liga 1 2018 di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Rabu (6/6).
Pemain pemakai nomor punggung 23 ini mengatakan hasil yang berarti tiga poin ini dipersembahkan untuk semua elemen yang mendukung perjuangan skuat Mahesa Jenar.
"Kemenangan ini tidak untuk pemain saja, tetapi untuk semua pihak, pelatih, pemain, pengurus, ofisial tim, dan khususnya semua suporter pecinta PSIS. Tentu kami semua sangat bersyukur dengan hasil ini," kata pemain kelahiran Jakarta ini.
Eks penggawa Arema ini menambahkan kekalahan tipis dari Arema FC 0-1 pada laga sebelumnya, membuat pemain sedikit turun kondisi mentalnya.
Tetapi dukungan yang tak pernah surut dari pelatih, jajaran manajemen, ofisial, dan suporter pecinta PSIS menambah semangat dan motivasi di lapangan ketika melawan Borneo FC.
"Kalah dari Arema membuat mental kami agak turun. Tapi dengan semangat tekad untuk bangkit, Alhamdulillah kami dapat mempersembahkan kemenangan untuk semua, dan untuk suporter," pungkas Gilang Ginarsa. (Laporan Kontributor Ahmad Rizal/Semarang)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Liverpool Krisis Bek Kanan, Arne Slot Tidak Mau Panik Belanja Pemain
Link Streaming Super League Persita Tangerang vs Persija Jakarta, Jumat 30 Januari 2026
Napoli Tersingkir dari Liga Champions, Antonio Conte Frustrasi dengan Jadwal Serie A
Diisukan ke Arema FC, Rio Fahmi Pilih Bantu Persija Kalahkan Persita
Frimpong dan Bradley Cedera, Berikut 4 Pemain Liverpool yang Bisa Jadi Bek Kanan Darurat
Janji Shayne Pattynama kepada The Jakmania, Memberikan Segalanya untuk Persija
Tottenham Tutup Pintu Randal Kolo Muani, Juventus Cari Alternatif
Mauricio Souza Pastikan Shayne Pattynama Siap Main di Laga Persita vs Persija
Manchester City Lolos Langsung ke 16 Besar Liga Champions, Pep Guardiola: Terima Kasih, Jose Mourinho
Jelang Lawan Persita, Pemain Anyar Persija Diminta Cepat Beradaptasi