Umuh Muchtar Lega Persib Dapat Izin Gunakan Stadion GBLA
BolaSkor.com - Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Umuh Muchtar akhirnya bisa bernafas dengan lega. Pasalnya timnya sudah mendapatkan izin untuk menggunakan Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).
Meski demikian, kata Umuh, izin yang diberikan baru sebatas untuk latihan. Sementara untuk pertandingan, Umuh mengaku belum mengetahuinya.
"Kalau untuk latihan sudah boleh. Tapi saya tidak tahu sudah sampai mana perjanjiannya dengan Persib," kata Umuh di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Bandung.
Umuh juga tidak mengetahui perbaikan yang sudah dilakukan pihak Pemerintah Kota Bandung selaku pemilik Stadion GBLA. Termasuk dengan urusan yang belum terpenuhi.
"Tapi kalau ada keinginan dari Pemkot untuk menyelesaikan, itu lebih baik. Selesaikan masalah, lebih cepat lebih baik. Kalau tidak ada keinginan, ya biarkan saja," tegasnya.
Baca Juga:
Manajemen Persib Bandung Peringatkan Pemainnya yang Jadi Gacong
Bek Persib Fabiano Beltrame Tanggapi Potensi Jadwal Padat Liga 1 2020
Umuh sangat berharap Persib bisa menggunakan GBLA. Tak hanya sebagai tempat latihan, namun juga untuk pertandingan di lanjutan Liga 1 2020.
"Kalau Stadion si Jalak Harupat kan lagi dipersiapkan untuk Piala Dunia U-20 2021," tuturnya.
Karena itu Umuh meminta kepada Pemkot Bandung untuk menunjukan keseriusannya menyelesaikan permasalahan yang terjadi pada Stadion GBLA. Sehingga Stadion berkapasitas 38 ribu kursi penonton itu bisa digunakan kembali Persib Bandung.
"Kita tetap usahan GBLA, kalau tidak di GBLA di mana?,"
"Tapi biasanya, kalau Persib terpuruk, selalu ada jalan keluar. Apalagi GBLA sudah layak. Dari dulu juga sudah layak meski ada penonton yang padat. Semoga segera ditinjau kembali," pungkasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Tengku Sufiyanto
17.695
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Elche vs Real Madrid: Misi Rebut Kembali Puncak Klasemen
Prediksi dan Statistik Arsenal vs Tottenham Hotspur: Peluang The Gunners Memperlebar Jarak
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs AC Milan: Berebut Capolista
Liverpool Kalah Lagi, Posisi Arne Slot Berada di Ujung Tanduk
Hasil Pertandingan: Barcelona Pesta Gol, Juventus Tertahan, Manchester City Terkapar
Breaking News: Depak Eduardo Perez, Persebaya Surabaya Sudah Sepakat dengan Pelatih Baru
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Madura United, Borneo FC Samarinda Catat 11 Kemenangan Beruntun
Erlangga FA Jadi Juara TSC U-16 2025, Modal Berharga Hadapi Liga TopSkor 2026
Hasil Super League 2025/2026: 10 Pemain Arema FC Tahan Imbang Persebaya di GBT
Link Streaming Burnley vs Chelsea, Sabtu 22 November 2025