Ujian Nasional Selesai, Beban Lalu Muhammad Zohri Berkurang
BolaSkor.com - Sprinter Indonesia, Lalu Muhammad Zohri, mengaku lega telah menyelesaikan Ujian Nasional (UN). Kini, pelari asal Lombok itu bisa fokus 100 persen menghadapi Kejuaraan Asia Atletik 2019 yang berlangsung di di Doha, Qatar pada 21-24 April.
UN bahkan sempat membuat fokus Zohri terpecah pada 1st Malaysia Open Grand Prix 2019. Namun, atlet berusia 18 tahun itu tetap mampu memberikan medali emas untuk Indonesia.
Setelah menyelesaikan UN, Zohri bersiap mengikuti Kejuaraan Asia Atletik 2019. Persaingan yang jauh lebih ketat membuat persiapan Zohri lebih maksimal ketimbang 1st Malaysia Open Grand Prix 2019.
Baca Juga:
Houston Rockets Cetak Rekor Lemparan Tiga Angka Terbanyak di NBA
CLS Knights Indonesia Tembus Semifinal ABL
"Alhamdulillah sekarang sudah aman. Sudah bebas, sekarang tinggal fokus latihan dan latihan lagi," ujar Zohri.
Meski telah menyelesaikan UN, ada kekhawatiran yang menyelimuti Zohri yakni nilai yang akan didapatnya. Peraih medali emas Kejuaraan Dunia Atletik Junior itu mengaku pasrah saat mengisi soal.
"Mungkin saya tidak pernah belajar, tidak pernah berangkat ke sekolah. Saya kan tidak punya buku paket juga. Jadi ujiannya ya saya jawab saja semampu saya, berdoa, bismillahirrahmanirrahim," ujar Lalu Muhammad Zohri.
"Tapi ya dengan prestasi saya (sebagai atlet) juga mungkin bisa membantu (nilai saya). Saya yakin lah lulus," sambungnya.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Portsmouth vs Arsenal pada Minggu (11/1), Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Fiorentina vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Cesar Meylan, Asisten John Herdman di Timnas Indonesia yang Meraih Emas Olimpiade
5 Fakta Menarik Jelang Duel Portsmouth vs Arsenal di Putaran Ketiga Piala FA
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Liam Rosenior Ungkap Alasan Tetap Memakai Taktik Enzo Maresca
Samai Sergio Aguero, Debut Antoine Semenyo di Manchester City Tuai Pujian