UEFA Jelaskan Alasan Pengesahan Gol Kontroversial Ajax ke Gawang Madrid
BolaSkor.com - UEFA memberikan penjelasan mengenai alasan di balik pengesahan gol ketiga Ajax Amsterdam ke gawang Real Madrid. UEFA mengutarakan, bola belum sepenuhnya meninggalkan lapangan.
Ajax Amsterdam di luar dugaan membekuk Real Madrid 4-1 dalam pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2018-2019, di Stadion Santiago Bernabeu, Rabu (5/3). Ajax pada akhirnya menang agregat 5-3 atas Los Blancos.
Usai laga, ada kontroversi mengenai gol ketiga Ajax Amsterdam yang dicetak Dusan Tadic pada menit ke-62. Sebelum terjadinya gol, bola dinilai sudah keluar lapangan pertandingan terlebih dahulu.
Wasit sempat melihat Video Assistant Referee (VAR) sebelum mengesahkan gol tersebut. Setelah melihat VAR, wasit tetap bergeming dengan keputusannya.
Baca juga:
Zinedine Zidane Ajukan Satu Syarat untuk Kembali Latih Real Madrid
3 Calon Pengganti Santiago Solari di Real Madrid
UEFA mencoba untuk menjernihkan situasi seputar gol ketiga Ajax. Asosiasi sepak bola Eropa tersebut menyebut bola belum meninggalkan lapangan sepenuhnya.
"Tidak ada bukti konslusif bahwa bola akan sepenuhnya keluar dari lapangan dari semua sudut video dan gambar yang dianalisis dengan cermat oleh VAR. Asisten wasit yang berada pada posisi sempurna telah menilai seluruh bola belum sepenuhnya melewati garis lapangan," jelas UEFA.
"Karena itu tidak diperlukan peninjauan lapangan. Akibatnya, wasit melakukan keputusan tepat untuk tidak mengintervensi dan mengesahkan gol," sambung UEFA.
Dengan hasil tersebut, Real Madrid gagal mempertahankan gelar Liga Champions. Sementara itu, Luka Modric dan kawan-kawan juga sudah terlempar dari persaingann Copa del Rey.
Johan Kristiandi
18.147
Berita Terkait
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal