Ucap Terima Kasih ke Fans Indonesia, Nitchaon Jindapol Ungkap Rencana ke Bali
BolaSkor.com - Pebulu tangkis asal Thailand, Nitchaon Jindapol, merupakan satu di antara atlet asing yang populer di Indonesia. Hal tersebut membuatnya mengucap terima kasih atas dukungan yang diterima selama Indonesia Open 2019.
Nitchaon Jindapol terkenal berkat kecantikan yang dia miliki. Selain itu, Nitchaon juga populer ramah dengan para penggemarnya melalui media sosial.
Tak hanya di negara asalnya, Nitchaon Jindapol juga memiliki penggemar di Indonesia. Pebulu tangkis berusia 28 tahun itu kerap menerima dukungan ketika bermain di Istora Senayan.
Terbukti selama Indonesia Open 2019 Nitchaon Jindapol mendapat dukungan dari publik tuan rumah. Hasilnya, Nitchaon pun mengucap terima kasih kepada fansnya di Indonesia.
Baca Juga:
Tersingkir dari Indonesia Open 2019, Jonatan Christie Punya Bahan Evaluasi
Perempat Final Indonesia Open 2019: Fans Dibuat Senam Jantung, Hendra/Ahsan ke Semifinal
"Saya, Nitchaon Jindapol, ingin berterima kasih kepada penonton di Indonesia karena telah mendukung saya sejak hari pertama. Mereka selalu tersenyum kepada saya," ujar Nitchaon Jindapol.
Ketika ditanyai, Nitchaon Jindapol mengaku berencana berlibur ke Indonesia pada masa depan. Pebulu tangkis manis itu berniat pergi ke Bali apabila senggang.
"Selain Jakarta, saya memiliki rencana mengunjungi Bali apabila ke Indonesia. Dalam waktu dekat? Saya tidak tahu, karena harus kembali ke Thailand sebelum mengikuti Japan Open," kata Nitchaon Jindapol.
Nitchaon Jindapol harus tersingkir pada perempat final Indonesia Open 2019. Nitchaon kalah dari Akane Yamaguchi dua gim langsung dengan skor 17-21, 14-21.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Pesan Enzo Maresca untuk Alejandro Garnacho: Kerja Keras!
Manchester City vs Liverpool: Bisakah Haaland Akhirnya Mendominasi Van Dijk?
Link Live Streaming Rayo Vallecano vs Real Madrid, Minggu 9 November 2025
AC Milan Gagal Menang, Estupinan Bikin Kecewa Allegri
Gawang Arsenal Akhirnya Bobol, Mikel Arteta Frustrasi
Cetak Dua Gol Lewat Sundulan ke Gawang Arema FC, Eksel Runtukahu Terinspirasi Bambang Pamungkas
Link Streaming Super League 2025/2026 Dewa United Banten FC vs PSM Makassar, Minggu 9 November 2025, Live Sebentar Lagi
Dewa United Banten FC Bertekad Bangkit saat Tantang PSM Makassar
Mauricio Souza Kecam Kericuhan di Akhir Laga Arema FC vs Persija
Pergantian Pemain di Awal Babak Kedua Jadi Kunci Kemenangan Persija atas Arema FC