Totti Bawa AS Roma Taklukkan Real MadridInternational Champions Cup

BolaSkorBolaSkor - Rabu, 30 Juli 2014
Totti Bawa AS Roma Taklukkan Real Madrid<!--idunk-->International Champions Cup
Totti Bawa AS Roma Taklukkan Real MadridInternational Champions Cup
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:
Dallas - Kapten AS Roma, Francesco Totti membawa timnya meraih hasil positif usai menaklukkan Real Madrid 1-0 dalam lanjutan laga Grup A International Champions Cup 2014 yang berlangsung di Cotton Bowl, Dallas, Rabu (30/7) pagi. Giallorosi kini berada di peringkat dua Grup dengan dengan poin tiga di bawah Manchester United yang mengoleksi poin 4. Real Madrid sebenarnya memulai laga dengan bagus. Tekanan gencar yang mereka lakukan berhasil membuat ertahanan Roma cukup kalang kabut. Tapi sayangnya, mereka tidak bisa memanfaatkan beberapa peluang untuk mencetak gol. Bale yang berada di sisi kanan bermain cukup dominan. Bekerjasama dengan Modric, sepakan kaki kiri Bale dari sudut sempit masih bisa dihalau oleh Skorupski. Roma sendiri berusaha memainkan tempo demi mengurangi agresivitas Madrid. Namun sesekali mereka juga menyerang dan mendapat peluang dari tendangan Ljajic di menit 37. Sebuah penyelamatan bagus dilakukan Skorupski jelang babak pertama usai. Ia berhasil menahan tendangan keras dari Vazquez dan bola rebound yang coba disambar oleh Pepe berhasil diblok oleh Benatia. Roma masih mempertahankan susunan pemain yang sama di babak kedua. Mereka pun bermain lebih percaya diri dan perlahan namun pasti bisa balik menekan pertahanan Madrid. Sebuah gol bahkan bisa dicetak Roma di menit 58. Berawal dari umpan Keita, Francesco Totti melepas bola pada Florenzi yang muncul dari sisi kanan. Florenzi kemudian mengembalikan bola pada Totti yang langsung menyambarnya di depan gawang Diego Lopez dan skor berubah menjadi 0-1. Dua menit kemudian Roma nyaris mencetak gol lagi. Totti yang beraksi dari sisi kanan berhasil mengelabui Sergio Ramos dan melepas umpan silang ke tengah. Disana, bola disambut oleh Ljajic namun bola tendangannya masih berakhir di jala samping gawang Madrid. Anak asuh Carlo Ancelotti pun mencoba untuk membalasnya. Dua peluang mereka dapat melalui sepakan Bale dan De Tomas namun masih tepat di pelukan Skorupski. Sayangnya, pertandingan ini kemudian dihiasi dengan banyaknya pitch invaders dengan seragam Madrid maupun Roma. Mereka langsung menyerbu para pemain idola masing-masing.
Fransesco Totti Real Madrid AS Roma
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com
Posts

11.190

Berita Terkait

Spanyol
Dua Laga Beruntun Tanpa Gol, Real Madrid Kehilangan Ketajaman?
Real Madrid untuk pertama kalinya sejak awal musim gagal mencetak gol di LaLiga.
Yusuf Abdillah - Senin, 10 November 2025
Dua Laga Beruntun Tanpa Gol, Real Madrid Kehilangan Ketajaman?
Spanyol
Rayo Vallecano Jadi Lawan yang Menyebalkan untuk Real Madrid
Xabi Alonso mengakui Real Madrid selalu kesulitan saat menghadapi Rayo Vallecano. Laga di Vallecas kembali berakhir tanpa kemenangan bagi Los Blancos. Simak penjelasan lengkapnya.
Johan Kristiandi - Senin, 10 November 2025
Rayo Vallecano Jadi Lawan yang Menyebalkan untuk Real Madrid
Klasemen
Klasemen Terkini LaLiga 2025/2026: Barcelona Hanya Terpaut Tiga Poin dari Real Madrid
Barcelona memangkas jarak dari Real Madrid usai menang 4-2 atas Celta Vigo. Selisih kini tinggal tiga poin. Simak klasemen terbaru LaLiga 2025/2026 hari ini!
Johan Kristiandi - Senin, 10 November 2025
Klasemen Terkini LaLiga 2025/2026: Barcelona Hanya Terpaut Tiga Poin dari Real Madrid
Jadwal
Link Live Streaming Rayo Vallecano vs Real Madrid, Minggu 9 November 2025
Real Madrid bertandang ke markas Rayo Vallecano di Estadio de Vallecas pada lanjutan LaLiga 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
Link Live Streaming Rayo Vallecano vs Real Madrid, Minggu 9 November 2025
Sosok
7 Wonderkids Terbaik dengan Rating 90 Plus di Football Manager 26
Pemandu bakat Football Manager (FM) memiliki penilaian soal pemain-pemain muda ber-rating 90 plus di Football Manager 26.
Arief Hadi - Jumat, 07 November 2025
7 Wonderkids Terbaik dengan Rating 90 Plus di Football Manager 26
Spanyol
Manuver Real Madrid untuk Rekrut Dayot Upamecano Secara Gratis
Real Madrid bergerak cepat mengamankan Dayot Upamecano yang belum sepakat kontrak baru di Bayern. Transfer gratis ini bisa jadi kejutan besar musim panas mendatang.
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Manuver Real Madrid untuk Rekrut Dayot Upamecano Secara Gratis
Spanyol
Jadi Pemain Termuda yang Tembus 50 Laga Liga Champions, Jude Bellingham Berpeluang Pecahkan Rekor Paul Scholes
Jude Bellingham menjadi pemain termuda dalam sejarah yang mencapai 50 pertandingan Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Jadi Pemain Termuda yang Tembus 50 Laga Liga Champions, Jude Bellingham Berpeluang Pecahkan Rekor Paul Scholes
Inggris
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Manchester United Rekrut Endrick dari Real Madrid
Endrick disebut mulai resah di Real Madrid. Fabrizio Romano ungkap klub yang lebih berpeluang merekrutnya dibanding Manchester United. Simak bocorannya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Manchester United Rekrut Endrick dari Real Madrid
Inggris
Liverpool Membangun Konsistensi dari Kemenangan atas Real Madrid di Anfield
Liverpool menang 1-0 atas Real Madrid dan menjaga konsistensi bermain usai menang 2-0 atas Aston Villa.
Arief Hadi - Rabu, 05 November 2025
Liverpool Membangun Konsistensi dari Kemenangan atas Real Madrid di Anfield
Liga Champions
Momentum Real Madrid Berakhir di Anfield, Xabi Alonso Terima Kekalahan dari Liverpool
Real Madrid kalah 0-1 kontra Liverpool di Anfield pada laga Liga Champions dan Xabi Alonso menerima kekalahan tersebut.
Arief Hadi - Rabu, 05 November 2025
Momentum Real Madrid Berakhir di Anfield, Xabi Alonso Terima Kekalahan dari Liverpool
Bagikan