Tottenham Kalah karena Wasit Acuhkan VAR, Harry Kane Garuk Kepala

Harry Kane merasa tidak puas dengan kepemimpinan wasit saat Tottenham takluk dari Newcastle.
Budi Prasetyo HarsonoBudi Prasetyo Harsono - Selasa, 27 Agustus 2019
Tottenham Kalah karena Wasit Acuhkan VAR, Harry Kane Garuk Kepala
Harry Kane. (Twitter Tottenham)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Penyerang Tottenham, Harry Kane, merasa heran dengan keputusan wasit saat kalah melawan Newcastle. Hal itu setelah wasit mengacuhkan terkait penalti untuk The Lilywhites.

Tottenham mengawali Premier League 2019-2020 dengan hasil kurang optimal. Klub asuhan Mauricio Pochettino takluk saat berhadapan dengan Newcastle pada laga pekan ketiga Minggu (25/8).

Padahal, Tottenham bermain di hadapan pendukung sendiri di Tottenham Hotspur Stadium. Namun, gol Joelinton pada menit ke-47 membungkam pendukung tuan rumah.

Sejatinya Tottenham bisa menyamakan kedudukan menjelang laga usai. Hal itu setelah Harry Kane dijatuhkan di kotak terlarang oleh bek Newcastle, Jamaal Lascelles.

Baca Juga:

Hasil Liga-liga Eropa: Barcelona Menang Besar, Tottenham Hotspur Kalah

5 Fakta Menarik dari Pesta Gol Man City di Markas West Ham

Harry Kane

Sayangnya wasit yang bertugas tidak memberikan penalti untuk Tottenham. Harry Kane yang menjadi korban pun mengungkapkan kekecewaannya kepada sang pengadil.

"Saya merasa kesulitan memahami alasan penalti itu tidak diberikan kepada kami. Seperti ketika kiper menggunakan tangannya untuk melanggar Anda, itu adalah penalti," kata Harry Kane.

"Saya dilanggar oleh dia (Jamaal Lascelles) dengan tangan kemudian badannya. Apakah itu sengaja atau tidak, dari pandangan saya, sulit untuk tidak mendapat penalti."

"Wasit berkata tidak melihat, tetapi inilah gunanya VAR. Ketika wasit berkata tidak ada penalti dan VAR berkata itu 50-50, Andan tidak bisa membantahnya," lanjut Harry Kane.

Hasil tersebut membuat Tottenham tertahan di peringkat ketujuh klasemen sementara Premier League 2019-2020. The Lilywhites meraih empat poin dari masing-masing satu kali menang, seri, dan kalah.

Harry Kane Tottenham Tottenham Hotspur Breaking News VAR
Ditulis Oleh

Budi Prasetyo Harsono

Falling in love with the beauty of football because of Alessandro Del Piero and Paolo Maldini. Part time musician, full time journalist.
Posts

5.618

Berita Terkait

Timnas
Starting Eleven Timnas Indonesia vs Irak, Verdonk dan Ridho Starter
Ada Mauro Zijlstra dimainkan.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 12 Oktober 2025
Starting Eleven Timnas Indonesia vs Irak, Verdonk dan Ridho Starter
Lainnya
Pesta Pembukaan PON Bela Diri Kudus 2025 Suguhkan Kekayaan Budaya yang Spektakuler
PON Bela Diri Kudus 2025 berlangsung pada 12-26 Oktober di Djarum Arena Kaliputu.
Rizqi Ariandi - Minggu, 12 Oktober 2025
Pesta Pembukaan PON Bela Diri Kudus 2025 Suguhkan Kekayaan Budaya yang Spektakuler
Basket
Sambut Baik Regulasi Baru IBL 2026, Kaleb Ramot Siap Tambah Gelar Dewa United Banten
Kapten Dewa United Banten, Kaleb Ramot Gemilang, menyambut baik regulasi baru pada gelaran Indonesian Basketball League (IBL) 2026.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 11 Oktober 2025
Sambut Baik Regulasi Baru IBL 2026, Kaleb Ramot Siap Tambah Gelar Dewa United Banten
Timnas
Beckham Putra Terima Kritik Warganet dan Pahami Kekecewaan Suporter Timnas Indonesia
Beckham Putra Nugraha tampil buruk saat Timnas Indonesia dikalahkan Arab Saudi, Kamis (9/10).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 11 Oktober 2025
Beckham Putra Terima Kritik Warganet dan Pahami Kekecewaan Suporter Timnas Indonesia
Jadwal
Cara Menonton dan Link Streaming Estonia vs Italia, Live Sebentar Lagi
Nonton serunya laga Estonia vs Italia di Kualifikasi Piala Dunia 2026! Gli Azzurri wajib menang demi puncak klasemen. Cek link streaming dan jadwal lengkapnya di sini!
Johan Kristiandi - Sabtu, 11 Oktober 2025
Cara Menonton dan Link Streaming Estonia vs Italia, Live Sebentar Lagi
Basket
Dewa United Banten Dinakhodai Pelatih Baru, Kaleb Ramot Optimistis Tatap IBL 2026
Kapten Dewa United Banten, Kaleb Ramot Gemilang, optimistis menatap Indonesian Basketball League (IBL) 2026 bersama dengan pelatih baru.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 11 Oktober 2025
Dewa United Banten Dinakhodai Pelatih Baru, Kaleb Ramot Optimistis Tatap IBL 2026
Italia
Terungkap, Legenda Napoli Ini Nyaris Bergabung dengan AC Milan
Marek Hamsik mengungkapkan bahwa dirinya hampir bergabung dengan AC Milan pada musim panas 2011.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 11 Oktober 2025
Terungkap, Legenda Napoli Ini Nyaris Bergabung dengan AC Milan
Basket
Tak Merasa Terbebani, Agusti Julbe Siap Bawa Dewa United Banten Berjaya di IBL dan BCL Asia
Pelatih baru asal Spanyol, Agusti Julbe, siap membawa Dewa United Banten berjaya di IBL dan Basketball Champions League (BCL) Asia.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 11 Oktober 2025
Tak Merasa Terbebani, Agusti Julbe Siap Bawa Dewa United Banten Berjaya di IBL dan BCL Asia
Piala Dunia
Bersama Cristiano Ronaldo, Bruno Fernandes Impikan Juara Piala Dunia
Portugal akan menghadapi Republik Irlandia pada laga lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa, Minggu (12/10) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 11 Oktober 2025
Bersama Cristiano Ronaldo, Bruno Fernandes Impikan Juara Piala Dunia
Piala Dunia
Link Streaming Portugal vs Irlandia, Minggu 12 Oktober 2025
Portugal akan menjamu Republik Irlandia dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Eropa.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 11 Oktober 2025
Link Streaming Portugal vs Irlandia, Minggu 12 Oktober 2025
Bagikan