Total 104 Hari Absen karena Cedera, Pembalap Ini seperti Belajar Kendarai Motor Lagi
BolaSkor.com - Jika diibaratkan, sosok Cal Crutchlow seperti anak kecil yang baru saja mendapatkan hadiah yang paling diinginkan.
Ya, pembalap LCR Honda tersebut mengalami cedera pada pergelangan kaki kanan ketika mengikuti sesi latihan bebas MotoGP Australia 2018.
Baca Juga:
Hari Pertama Tes MotoGP Sepang: Marc Marquez Tercepat, Banyak Pembalap Kecelakaan
Posisi Dua Hari Pertama Tes Sepang, Alex Rins Sebut Kecepatan Motor Suzuki Ada di Tiga Besar
Andai dihitung dari hari di mana ia mengalami kecelakaan di Sirkuit Phillip Island sampai hari pertama sesi tes pra-musim di Sirkuit Sepang, Malaysia, Rabu (06/02), maka Crutchlow sudah absen selama 104 hari.
Usai tes tersebut, Crutchlow pun menceritakan perasaannya kembali di atas motor Honda RC213V setelah lama absen lantaran cedera.
"Lap pertama saya di tes Sepang terasa begitu heboh. Situasinya sederhana. Saya seperti seseorang yang baru belajar naik motor lagi," Crutchlow menuturkan.
"Kontrol kaki saya pada tuas rem masih belum sempurna. Saya lambat menggerakkan kaki. Tapi mudah-mudahan kondisinya semakin baik," tambah pembalap asal Inggris itu.
Lebih lanjut Crutchlow mengungkapkan dirinya sempat hanya berlatih bersepeda selama 25 jam dalam satu pekan. Hal itu dilakukan agar dirinya bisa sekadar berjalan tanpa merasakan sakit.*
Baca Berita Selengkapnya soal MotoGP Lainnya di KabarOto.com
2.794
Berita Terkait
AC Milan Tantang Juventus dalam Perburuan Bernardo Silva
Liverpool Bisa Tersenyum, Real Madrid Batalkan Rencana Rekrut Ibrahima Konate
Link Streaming Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Live Sebentar Lagi
Ribuan Pesepak Bola Muda Ramaikan GMT Soccer Tournament 2025 di Kandang Persita Tangerang
Petinggi Liverpool Dukung Arne Slot, tapi Cemaskan Performa Mohamed Salah
Nostalgia - Identitas Merah-Putih Kejayaan Persija Jakarta
Robin van Persie dan 7 Pelatih yang Memberikan Debut kepada Anaknya
Detail Kesepakatan Persija dengan Rizky Ridho, soal Abroad hingga Tidak Dilepas ke Sesama Klub Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Jumat 28 November 2025
Kolaborasi dengan Klub Malaysia, Langkah Persija Memperluas Jangkauan di ASEAN