Tontowi Ahmad: Atlet PB Djarum Haram Menyentuh Rokok
BolaSkor.com - Pebulu tangkis Indonesia, Tontowi Ahmad, bercerita tentang pengalamannya berada di PB Djarum. Meski berlatar belakang perusahaan rokok, semua atlet diharamkan menyetuh barang tersebut.
Tontowi kecewa dengan diberhentikannya audisi umum bulu tangkis setelah KPAI dan Lentera Anak menuduh adanya eksploitasi pada ajang tersebut. PB Djarum dianggap telah memanfaatkan para peserta sebagai papan iklan berjalan dan mengenalkan rokok sejak dini.
Padahal, selama berada di PB Djarum, Tontowi tak pernah melihat perusahaan asal Kudus mencoba mengampanyekan produk mereka. Justru PB Djarum fokus pada pembinaan atlet dan telah menelurkan banyak juara.
Baca Juga:
Perempat Final Taipei Open 2019: Greysia/Apriyani ke Semifinal, Gregoria Kandas
Taipei Open 2019: Fajar/Rian Lolos, Dua Ganda Putra Indonesia Kandas
"Dari zaman saya dulu nggak ada tuh masalah rokok. Saya anggap Djarum itu bulu tangkis. Lagipula di Djarum itu atlet-atlet dilarang merokok, karena bisa dikeluarkan," kata Tontowi.
"Saya saja (yang sudah di pelatnas) kalau merokok bisa dihukum, dikeluarkan juga. Jadi klub itu tak pernah menekankan atlet-atlet untuk merokok. Mereka justru melarang," sambung peraih medali emas Olimpiade Rio tersebut.
Desakan dari KPAI dan Lentera Anak membuat PB Djarum menyerah. Klub asal Kudus itu memutuskan tidak lagi melanjutkan program audisi umum pada 2020.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal