Tommy Docherty, Mantan Manajer MU dan Chelsea Meninggal Dunia

Tommy Docherty meninggal dunia pada usia 92 tahun.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Jumat, 01 Januari 2021
Tommy Docherty, Mantan Manajer MU dan Chelsea Meninggal Dunia
Tommy Docherty (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kabar duka kembali menyelimuti dunia sepak bola di penghujung tahun 2020. Tommy Docherty yang pernah menangani Chelsea dan Manchester United meninggal dunia pada usia 92 tahun.

Kabar kematian Docherty telah dikonfirmasi oleh kedua klub besar Inggris tersebut. Namun tidak diketahui secara pasti penyebab pria berkebangsaan Skotlandia itu tutup usia.

"Segenap anggota Chelsea sangat sedih mendengar kabar meninggalnya mantan pemain dan manajer kami, Tommy Docherty. Tommy adalah legenda dalam olahraga ini dan doa kami beserta keluarga dan kerabat yang ditinggalkan," tulis pernyataan resmi Chelsea di Twitter.

Baca Juga:

Manchester United Tinggal Tunggu Liverpool Terpeleset

Louis Saha Ramal Juara Premier League: Liverpool Favorit, Man United Kandidat

Pepet Liverpool, Manchester United Belum Pikirkan Gelar Juara

Tommy Docherty

Chelsea memang punya peran penting dalam karier Docherty. The Blues merupakan klub terakhir yang diperkuat semasa menjadi pemain serta klub pertama yang dilatihnya.

Docherty menangani Chelsea selama enam tahun. Ia juga sempat menangani timnas Skotlandia sebelum menerima pinangan Manchester United.

Bersama Setan Merah, Docherty sukses mempersembahkan trofi Piala FA pada musim 1976-1977. Namun ia mengakhiri tugasnya di Old Trafford dengan tragis karena dipecat usai terlibat skandal dengan istri salah satu staf medis klub.

Meski begitu, Manchester United tidak melupakan jasa Docherty yang membawa mereka promosi kembali ke divisi teratas usai terdegradasi pada musim 1973-1974. Setan Merah juga memberi penghormatan terakhir untuk mantan manajernya.

"Kami sangat berduka atas kepergian Tommy Docherty, yang memandu tim ini menjuarai Piala FA pada 1977 dengan tim berkarakter menyerang sesuai tradisi terbaik Manchester United. Setiap orang di klub menyampaikan rasa dukacita kepada orang-orang terkasih Tommy," bunyi pernyataan resmi Manchester United.

Manchester United Chelsea Tommy Docherty Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Barnsley, Live Sebentar Lagi
Jadwal siaran langsung dan link streaming Liverpool vs Barnsley di putaran ketiga Piala FA. Kick-off dini hari, cek jam tayang dan info lengkapnya.
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Barnsley, Live Sebentar Lagi
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Pada pertandingan lainnya, PSBS Biak sukses menaklukkan Bhayangkara Presisi Lampung FC 4-1.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Liga Indonesia
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Pertandingan El Clasico akan hadir di Jakarta, dalam tajuk “Clash of Legends Jakarta” di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, pada 18 April 2026.
Tengku Sufiyanto - Senin, 12 Januari 2026
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Inggris
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal
Michael Carrick masuk radar manajer interim Manchester United. Menilik rekam jejaknya bersama Setan Merah, termasuk kemenangan atas Arsenal.
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal
Liga Indonesia
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Winger Persija, Allano Lima, mendapatkan serangan rasisme di media sosial. Persija tegas berdiri bersama Allano untuk melawan segala tindakan diskriminasi.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Inggris
Ketimbang Solskjaer, Carrick Terdepan Latih Manchester United
INEOS telah mewawancara dua legenda klub, Ole Gunnar Solskjaer dan Michael Carrick, soal kandidat pelatih baru Manchester United.
Arief Hadi - Senin, 12 Januari 2026
Ketimbang Solskjaer, Carrick Terdepan Latih Manchester United
Prediksi
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Prediksi dan statistik Juventus vs Cremonese di Serie A 2025/2026. Bianconeri diunggulkan menang, simak analisis lengkap dan prediksi skor.
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Italia
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
Superkomputer Opta memprediksi hasil Juventus vs Cremonese di Serie A 2025/2026. Peluang menang Bianconeri sangat besar. Simak persentasenya!
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
Timnas
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
PSSI awalnya akan memperkenalkan secara resmi John Herdman kepada awak media di Jakarta pada Senin (12/1).
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
Liga Indonesia
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Fajar Fathurrahman dikabarkan bakal bergabung ke Persija Jakarta setelah berpisah dengan Borneo FC Samarinda.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Bagikan