Tolak Kans Bermain di Premier League, Radja Nainggolan Pilih Pulang ke Cagliari

Radja Nainggolan berpotensi kembali bela Cagliari.
Arief HadiArief Hadi - Jumat, 02 Agustus 2019
Tolak Kans Bermain di Premier League, Radja Nainggolan Pilih Pulang ke Cagliari
Radja Nainggolan (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Gelandang berdarah Batak-Indonesia, Radja Nainggolan, memiliki peluang hengkang dari Inter Milan di bursa transfer musim panas ini. Dari banyaknya tawaran yang masuk hingga kans bermain di Premier League, Nainggolan malah ingin kembali ke Cagliari.

Klub kecil dari Sardinia itu merupakan klub yang membesarkan nama Nainggolan. Pemain berusia 31 tahun membela Cagliari dari medio 2010-2014 sebelum pindah ke AS Roma dan bermain di sana selama empat tahun (2014-2018).

Seiring kedatangan Nicolo Barella dan Stefano Sensi, persaingan di lini tengah Inter semakin ketat. Cagliari melihat itu sebagai peluang dan Tommaso Giulini, Presiden Cagliari, terlihat di kantor Inter pada Kamis (1/8) untuk menanyakan peluang memboyong Nainggolan.

Baca Juga:

Radja Nainggolan Tertarik Berkarier di China

Setuju dengan Marotta, Conte Persilakan Icardi-Nainggolan Pergi dari Inter Milan

Inter Milan Buka Pintu Keluar Mauro Icardi dan Radja Nainggolan

Radja Nainggolan pernah memperkuat Cagliari (2010-2014)

Gelandang berpaspor Belgia itu bisa didatangkan dengan status pinjaman atau permanen. Nainggolan dapat langsung jadi pengganti Barella di Cagliari. Giulini pun optimistis dapat memulangkan mantan pemainnya itu.

"Kami akan memberi kabar terbaru besok (hari ini), itu saja yang bisa saya katakan sekarang. Hari ini Radja juga ada di sana. Baginya, kembali ke Cagliari merupakan hal terindah di dunia," tutur Giulini, dikutip dari Sky Sport Italia.

Cagliari, diyakini Calciomercato, akan menutupi gaji 3,3 juta euro Nainggolan dari total gaji 4,5 juta euro yang diterimanya di Inter. Fabrizio Romano, pakar transfer asal Italia, juga meyakini Nainggolan hanya ingin kembali ke Cagliari jika hengkang dari Inter.

"Radja Nainggolan dari Cagliari ke Inter, ini dia! Pembicaraan tengah terjadi di antara kedua klub untuk merampungkan transfer, gelandang Belgia hanya ingin kembali ke Belgia," tutur Romano.

Kans Radja Nainggolan ke Cagliari: 50%

Inter dapat mengurangi pembayaran gaji Nainggolan jika dipinjamkan ke Cagliari. Jika dilepas dengan status penjualan permanen, Inter mendapatkan uang tambahan untuk dibelanjakan lagi dan merekrut pemain baru.

Breaking News Radja nainggolan Cagliari Inter Milan Bursa transfer
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.201

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Persib Bandung memuncaki klasemen sementara Super League 2025/2026 dengan 38 poin dari 17 laga.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Inggris
Liam Rosenior Ungkap Alasan Tetap Memakai Taktik Enzo Maresca
Pada debut Liam Rosenior sebagai pelatih Chelsea meraih kemenangan 5-1 melawan Charlton di pertandingan putaran ketiga Piala FA 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Liam Rosenior Ungkap Alasan Tetap Memakai Taktik Enzo Maresca
Inggris
Samai Sergio Aguero, Debut Antoine Semenyo di Manchester City Tuai Pujian
Antoine Semenyo memulai lembaran barunya di Manchester City dengan menjadi pemain terbaik.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Samai Sergio Aguero, Debut Antoine Semenyo di Manchester City Tuai Pujian
Hasil akhir
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama
Beckham Putra mencetak gol pada menit kelima, dan membawa Persib unggul atas Persija 1-0.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama
Inggris
Dipecat Manchester United, Ruben Amorim Kembali ke Portugal dan Jadi Pengangguran Banyak Duit
Ruben Amorim dikabarkan kembali ke Portugal usai berpisah dengan Manchester United. Isu pesangon besar dan masa depan sang pelatih jadi sorotan. Benarkah Amorim kini menganggur dengan harta melimpah?
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Dipecat Manchester United, Ruben Amorim Kembali ke Portugal dan Jadi Pengangguran Banyak Duit
Spanyol
Final Piala Super Spanyol: Rekor Duel Barcelona vs Real Madrid
Rivalitas Barcelona dan Real Madrid akan kembali tersaji di final Piala Super Spanyol 2026 yang berlangsung di King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Final Piala Super Spanyol: Rekor Duel Barcelona vs Real Madrid
Jadwal
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
Barcelona akan melawan Real Madrid pada pertandingan final Piala Super Spanyol 2025-2026, di King Abdullah Sports City, Senin (12/1) pukul 02.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
Inggris
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Manchester United vs Brighton di Piala FA menyimpan banyak fakta menarik. Rekor pertemuan berpihak ke Setan Merah, The Seagulls kerap jadi korban. Simak 5 faktanya di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Jadwal
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Persib Bandung akan menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Gedebage, Minggu (11/1) pukul 15.30 sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Italia
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Napoli: Kemenangan Nerazzurri Lebih dari 50 Persen
Superkomputer Opta memprediksi laga Inter Milan vs Napoli di Serie A bakal panas. Peluang menang Nerazzurri menembus 54 persen, sementara Napoli terancam terpeleset. Simak data lengkapnya!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Napoli: Kemenangan Nerazzurri Lebih dari 50 Persen
Bagikan