Tolak Dibandingkan, Pirlo Nilai Sandro Tonali Lebih Baik
BolaSkor.com - Andrea Pirlo menolak perbandingan dirinya dengan gelandang muda Brescia, Sandro Tonali. Bagi mantan pemain Juventus itu, sang wonderkid memiliki kemampuan yang lebih komplit.
Publik Italia memang kerap menyebut Tonali sebagai titisan Pirlo. Ada beberapa alasan dibalik hal tersebut.
Secara fisik, sosok Pirlo dan Tonali memang memiliki kemiripan. Berposisi sebagai gelandang dan bermain untuk Brescia memperkuat argumen itu.
Namun bagi Pirlo, kemiripannya dengan Tonali hanya sampai di situ. Sementara dari gaya bermain, keduanya sangat jauh berbeda.
Menariknya, Pirlo tak ragu menyebut kualitas Tonali lebih baik darinya. Maka ia tak heran jika pemain berusia 20 tahun itu menjadi buruan klub-klub besar Eropa.
Baca Juga:
Misi Rahasia Manchester United pada Duel Brescia Vs Juventus
Juventus Siap Bertarung Lawan Manchester United untuk Dapatkan Titisan Pirlo
Ungkapan Hati Tonali Usai Dianggap Titisan Gattuso dan Pirlo
"Dikatakan bahwa dia mungkin adalah pewaris saya, tetapi saya tidak melihat banyak kesamaan. Dia adalah tipe pemain lain," kata Pirlo dalam sebuah siaran langsung di Instagram.
"Dia jauh lebih lengkap baik dalam fase bertahan maupun ketika menguasai bola. Dia adalah campuran antara karakteristik saya dan karakteristik pemain lain."
Musim 2019-2020 merupakan kali pertama Tonali berlaga di Serie A. Namun hal itu tak membuatnya kesulitan menunjukkan permainan terbaik.
Sebelum ditangguhkan pada pertengahan Maret silam, Tonali sudah bermain sebanyak 23 laga di Serie A musim ini. Ia juga menyumbang satu gol dan lima assist.
"Dia adalah gelandang paling menjanjikan. Dia pasti akan menjadi pemain hebat," pungkasnya.
6.514
Berita Terkait
10 Penjualan Termahal Sepanjang Masa Serie A pada Bursa Transfer Januari
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
Bandung bjb Tandamata Siap Tancap Gas di Proliga 2026, Andalkan Energi Muda dan Kekuatan Penuh
Real Madrid Tanpa Kylian Mbappe, Diego Simeone Waspadai Vinicius
Pelita Jaya Jakarta Luncurkan Tim untuk IBL 2026, Bertekad Bangun Tradisi Juara
PSSI Bebaskan John Herdman Pilih Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Liam Rosenior Minta Chelsea Tancap Gas di Sisa Musim
Presiden Prabowo Berikan Bonus SEA Games 2025, Total Rp465 Miliar Langsung Ditransfer ke Atlet
Nova Arianto Dipastikan Tidak Masuk Kandidat Asisten John Herdman di Timnas Indonesia