Titik Terang Terlihat, Mauricio Pochettino Selangkah Lagi Pimpin Chelsea

The Blues dalam tikungan terakhir untuk menunjuk Mauricio Pochettino.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Senin, 01 Mei 2023
Titik Terang Terlihat, Mauricio Pochettino Selangkah Lagi Pimpin Chelsea
Mauricio Pochettino (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Titik terang mulai terlihat dalam negosiasi Chelsea dengan Mauricio Pochettino. Fabrizio Romano melaporkan, The Blues dalam tikungan terakhir untuk menunjuk pelatih asal Argentina itu menjadi arsitek mulai musim depan.

Mendatangkan banyak pemain mahal tidak membuat Chelsea melaju kencang musim ini. Selain tersingkir pada ajang piala, The Blues juga terseok-seok di Premier League. Chelsea hanya berjarak 10 poin dari zona merah.

Manajemen The Blues juga bukannya diam saja. Thomas Tuchel dipecat dari jabatannya dan digantikan Graham Potter. Namun, hasil yang diharapkan belum digapai.

Baca juga:

9 Statistik Menarik Usai Manchester City Bungkam Arsenal: The Citizens 92,1 Persen Juara

Arsenal Ditahan Southampton, Arteta Justru Tidak Sabar Hadapi Manchester City

Arsenal di Ujung Tanduk, Arteta Tetap Yakin Bisa Juara

Kini, kursi kepemimpinan pun diduduki Frank Lampard. Sang legenda akan memimpin Kai Havertz dan kawan-kawan hingga akhir musim.

Sementara itu, Chelsea terus bergerak mencari pelatih baru. Julian Nagelsmann yang sempat berada di urutan teratas kini sudah terlempar. Pelatih asal Jerman itu tidak berniat menukangi Chelsea setelah tidak ditemui kesepakatan dalam sejumlah poin.

Kini, Mauricio Pochettino menjadi kandidat terkuat. Ia sedang dalam posisi menganggur usai didepak Paris Saint-Germain.

Fabrizio Romano melaporkan, jika tidak ada adangan berarti, Pochettino akan menjadi pelatih Chelsea berikutnya. Berita kedatangan Pochettino disambut positif oleh mayoritas pemain Chelsea.

"Chelsea siap untuk melanjutkan pembicaraan dengan Mauricio Pochettino pada pekan ini guna menyelesaikan kesepakatan soal poin-poin penting terakhir," tulis Fabrizio di Twitter.

"Setelah diskusi internal penting di LA pada akhir pekan lalu, Chelsea memasuki tahap akhir dalam proses perekrutan pelatih baru," sambungnya.

Mauricio Pochettino Breaking News Premier League Chelsea
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.279

Berita Terkait

Inggris
Kisah Sedih Raheem Sterling
Raheem Sterling mengalami masa sulit bersama Chelsea hingga akhirnya tersingkir dari rencana utama. Dipinjamkan ke Arsenal dan kini dikaitkan dengan Napoli, ke mana sang winger akan berlabuh?
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Kisah Sedih Raheem Sterling
Italia
Cuma Jadi Penonton, AC Milan Punya Alasan Khusus Mencermati Hasil Liga Champions dan Liga Europa
Meski absen dari kompetisi Eropa, AC Milan diam-diam mencermati hasil Liga Champions dan Liga Europa. Ada misi khusus Rossoneri untuk memanfaatkan bursa transfer tengah musim.
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Cuma Jadi Penonton, AC Milan Punya Alasan Khusus Mencermati Hasil Liga Champions dan Liga Europa
Inggris
Siapa Cepat Dia Dapat, Manchester United Bersedia Melepas Joshua Zirkzee
Manchester United dikabarkan berubah sikap dan siap melepas Joshua Zirkzee jelang penutupan bursa transfer tengah musim. Juventus jadi kandidat terdepan, skema pinjaman jadi solusi
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Siapa Cepat Dia Dapat, Manchester United Bersedia Melepas Joshua Zirkzee
Italia
Daftar Striker yang Masuk Radar AC Milan, Ada Ujung Tombak Juventus dan Barcelona
AC Milan mulai menyusun daftar striker incaran untuk musim depan. Nama besar dari Juventus hingga Barcelona masuk radar Rossoneri. Siapa yang bakal dikorbankan demi striker anyar?
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Daftar Striker yang Masuk Radar AC Milan, Ada Ujung Tombak Juventus dan Barcelona
Liga Champions
5 Kiper yang Bikin Gol di Liga Champions, Terbaru Anatoliy Trubin
Sepanjang sejarah, hanya lima penjaga gawang yang pernah mencetak gol di Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
5 Kiper yang Bikin Gol di Liga Champions, Terbaru Anatoliy Trubin
Liga Champions
Gagal Lolos Otomatis, Siapa Calon Lawan Real Madrid di Playoff 16 Besar Liga Champions?
Perburuan gelar Liga Champions ke-16 yang akan memperpanjang rekor Real Madrid belum terhenti, namun harus menempuh jalur lebih panjang.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Gagal Lolos Otomatis, Siapa Calon Lawan Real Madrid di Playoff 16 Besar Liga Champions?
Italia
Presiden Inter Milan Bocorkan Perkembangan Transfer Moussa Diaby
Presiden Inter Milan, Giuseppe Marotta, akhirnya buka suara soal rumor transfer Moussa Diaby dari Al Ittihad. Inter incar pinjaman plus opsi beli, negosiasi disebut rumit dan penuh syarat!
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Presiden Inter Milan Bocorkan Perkembangan Transfer Moussa Diaby
Liga Champions
Lolos Sempurna, Siapa yang Bisa Jadi Lawan Arsenal di 16 Besar Liga Champions?
Arsenal memastikan tempat mereka di babak 16 besar Liga Champions dengan rekor sempurna.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Lolos Sempurna, Siapa yang Bisa Jadi Lawan Arsenal di 16 Besar Liga Champions?
Inggris
Tembus 16 Besar, Chelsea Diharapkan Bertahan Lebih lama di Liga Champions
Pelatih Chelsea, Liam Rosenior, berharap The Blues dapat bertahan lama di Liga Champions setelah menembus 16 besar pasca menang 3-2 atas Napoli.
Arief Hadi - Kamis, 29 Januari 2026
Tembus 16 Besar, Chelsea Diharapkan Bertahan Lebih lama di Liga Champions
Liga Europa
Jadwal Lengkap Liga Europa: Tersisa 6 Tiket Otomatis ke 16 Besar
Memasuki putaran terakhir fase liga, baru dua klub yang telah memastikan tiket ke 16 besar.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Jadwal Lengkap Liga Europa: Tersisa 6 Tiket Otomatis ke 16 Besar
Bagikan