Piala Presiden 2025

Tinjau Kesiapan SUGBK Jelang Opening Ceremony Piala Presiden 2025, Maruarar Sirait Ungkap Arahan Prabowo Subianto

Satu di antara arahan itu memastikan lapak bagi pedagang UMKM tersedia gratis.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Minggu, 06 Juli 2025
Tinjau Kesiapan SUGBK Jelang Opening Ceremony Piala Presiden 2025, Maruarar Sirait Ungkap Arahan Prabowo Subianto
Ketua Steering Committee Piala Presiden 2025 meninjau kesiapan SUGBK, Sabtu (5/7). (Media Piala Presiden 2025)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Ketua Steering Committee (SC) Piala Presiden 2025, Maruarar Sirait, berkunjung ke Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Sabtu (5/7) malam WIB.

Kunjungan ini dilakukan Maruarar untuk mengecek kesiapan SUGBK jelang upacara pembukaan Piala Presiden 2025 yang akan berlangsung pada Minggu (6/7) pukul 19.00 WIB.

Usai pembukaan, akan berlangsung laga perdana dari Grup A yang mempertemukan klub asal Inggris, Oxford United, melawan Liga Indonesia All Star.

Selain mengecek kondisi lapangan SUGBK, Ara, sapaan akrab Maruarar Sirait, yang didampingi Ketua Organizing Committee (OC) Arya Sinulingga, juga ingin memastikan lapak bagi para pedagang UMKM tidak dipungut biaya sesuai instruksi Presiden Prabowo Subianto.

Baca Juga:

Port FC Tak Mau Main-main di Piala Presiden 2025, Ingin Bawa Pulang Piala ke Thailand

Persib Bandung Memilih Bermain Tanpa Tekanan di Piala Presiden 2025

Oxford United Antusias Hadapi Laga Perdana Piala Presiden 2025 Kontra Liga Indonesia All Star

"Saya cek karena sesuai arah Presiden Prabowo," kata Ara.

"Jadi salah satunya adalah bagaimana UMKM di sini tidak dipungut biaya."

"Dan juga di Bandung (Stadion Si Jalak Harupat) tidak dipungut biaya," ujarnya.

Ara juga memastikan Piala Presiden 2025 akan menjadi alat kampanye untuk melestarikan lingkungan.

Satu di antara upaya yang dilakukan adalah penanganan terkait sampah di sekitar venue pertandingan.

"Jadi sudah dipersiapkan betul untuk (penanganan) sampah, harus dibersihkan karena kita mendukung gerakan go green."

"Dan (sampahnya) juga dikelola dengan baik, dikumpulkan dan akan dibawa ke tempat pemrosesan, sehingga bermanfaat untuk rakyat," tutur Ara yang juga menjabat Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) di Kabinet Merah Putih tersebut.

Indofood Bergabung sebagai Sponsor

Ketua Steering Committee Piala Presiden 2025, Maruarar Sirait, mengecek lapak pedagang UMKM di area Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (5/7). (Media Piala Presiden 2025)

Dalam kesempatan itu, Ara juga membagikan kabar baik tentang tambahan satu sponsor yang mendukung gelaran Piala Presiden 2025, yakni Indofood.

Menurut Ara, Indofood menyetor Rp10 miliar, sehingga total uang yang didapatkan panitia Piala Presiden 2025 menjadi Rp65 miliar.

"Kami menunjukkan bahwa Piala Presiden ini sejak awal digelar tahun 2015 tidak pernah memakai APBN, APBD, BUMN, dan BUMD."

"Semuanya dari komersial dan private sector," ujar Ara.

Piala Presiden 2025 Diikuti 6 Tim, Termasuk dari Luar Negeri

Maruarar Sirait Prabowo subianto Piala Presiden 2025 Sugbk Oxford United Persib Bandung Port FC Arema FC Dewa United FC Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.432

Berita Terkait

Sports
Presiden Prabowo Instruksikan Tiga Langkah Besar untuk Kesejahteraan Atlet Indonesia
Presiden Prabowo Subianto juga menginstruksikan Menpora Erick Thohir untuk membuka ruang karier bagi atlet berprestasi.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Presiden Prabowo Instruksikan Tiga Langkah Besar untuk Kesejahteraan Atlet Indonesia
Timnas
Waketum PSSI Akui Salah Satu Calon Pelatih Timnas Indonesia Berasal dari Belanda
Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali, menyebut calon pelatih Timnas Indonesia mayoritas berasal dari Eropa, termasuk Belanda.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Waketum PSSI Akui Salah Satu Calon Pelatih Timnas Indonesia Berasal dari Belanda
Hasil akhir
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Persib Kalah di Singapura
Persib Bandung harus menerima kekalahan tipis dari Lion City Sailors FC pada ajang AFC Champions League Two 2025/2026.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 26 November 2025
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Persib Kalah di Singapura
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
Atletico Madrid menghadapi Inter Milan pada matchday 5 Liga Champions 2025/2026. Cek link streaming resmi, jadwal, dan kondisi terbaru kedua tim!
Johan Kristiandi - Rabu, 26 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
Italia
AC Milan Masih Coba Tahan Mike Maignan, Chelsea Pantau Situasi
Direktur Ooahraga AC Milan Igli Tare, masih berniat untuk membuka kembali negosiasi perpanjangan kontrak dengan Mike Maignan.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
AC Milan Masih Coba Tahan Mike Maignan, Chelsea Pantau Situasi
Timnas
Dua Exco PSSI Terbang ke Eropa Malam Ini untuk Wawancara Calon Pelatih Timnas Indonesia
PSSI mulai bergerak ke Eropa untuk mewawancara kandidat pelatih Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Rabu, 26 November 2025
Dua Exco PSSI Terbang ke Eropa Malam Ini untuk Wawancara Calon Pelatih Timnas Indonesia
Liga Champions
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions
Untuk pertama kalinya, Eberechi Eze dan Michael Olise akan kembali berada dalam satu lapangan.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions
Liga Champions
Fakta dan Statistik Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Arsenal vs Bayern Munchen
Berikut fakta dan statistik yang perlu diketahui jelang menyaksikan duel Arsenal melawan Bayern Munchen di Emirates.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Fakta dan Statistik Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Arsenal vs Bayern Munchen
Bulu Tangkis
Sukses di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Enggan Disamakan dengan The Minions
Raymond/Joaquin yang mencuri perhatian di turnamen level Super 500 Australia Open 2025 langsung digadang-gadang sebagai The Next Minions.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 26 November 2025
Sukses di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Enggan Disamakan dengan The Minions
Inggris
Bikin Lamine Yamal Mati Kutu, Marc Cucurella Tidak Mau Besar Kepala
Dalam laga melawan Chelsea di Liga Champions, bintang Barcelona Lamine Yamal dibuat tidak berkutik oleh Marc Cucurella.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Bikin Lamine Yamal Mati Kutu, Marc Cucurella Tidak Mau Besar Kepala
Bagikan