Tinjau Cabor Balap Sepeda, CdM Anindya Bakrie Kembali Berikan Dukungan

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Rabu, 19 Juni 2024
Tinjau Cabor Balap Sepeda, CdM Anindya Bakrie Kembali Berikan Dukungan
Bernard Van Aert saat latihan di Veldrome, Rawamangun, Jakarta Timur. (NOC Indonesia)

BolaSkor.com - Chef de Mission (CdM) Indonesia untuk Olimpiade Paris 2024, Anindya Bakrie meninjau persiapan cabor balap sepeda. Kedatangan kali ini untuk memberikan motivasi kepada atlet jelang Olimpiade.

Namun tidak hanya sebatas motivasi saja. Anindya mengatakan kehadirannya kali ini juga bertujuan untuk memberikan dukungan secara teknis agar atlet yang turun nanti siap memberikan hasil terbaik.

"Saya datang ke sini bersama pimpinan-pimpinan cabang olahraga balap sepeda dan juga teman-teman dari NOC tujuan menanyakan, apalagi yang bisa kami bantu," kata Anindya.

Baca Juga:

Lionel Messi Tidak Akan Tampil di Olimpiade 2024

Cabor Angkat Besi Tambah Wakilnya, Ini Daftar Sementara Atlet Indonesia di Olimpiade Paris 2024

"Tentu secara teknis teman-teman lebih tahu. Tapi non teknis juga selalu ada. Jadi dalam hidup itu biasanya ada yang bisa diperhitungkan, membuat lebih siap saat bertanding".

"Kita juga diskusi, laporan dari teman-teman manager sangat detail. Intinya perhatian pasti besar buat olahraga ini. Saya sebagai CdM tentu ingin memberikan yang terbaik agar pada pertandingan 8 Agustus nanti kita bisa mendapatkan suatu yang sangat spesial, terutama di bulan kemerdekaan," tambahnya.

Terkait hal ini, Bernard Van Aert turut angkat bicara. Atlet balap sepeda yang mewakili Indonesia di Olimpiade Paris 2024 ini berjanji akan memberikan yang terbaik demi mengharumkan nama Indonesia dalam pesta olahraga terbesar di dunia.

"Terget seorang atlet dalam bertanding pasti mendapatkan medali. Tidak ada target mau juara berapa, pasti medali emas dan saya berusaha buat meraih hal itu," jelas Bernard.

Perlu diketahui, Bernard Van Aert menjadi satu-satunya atlet balap sepeda yang berhasil lolos ke Olimpiade Paris 2024. Dalam pertandingan nanti, atlet kelahiran Singkawang ini akan turun di disiplin track nomor omnium putra.

Penulis: Bintang Rahmat

Olimpiade 2024 Olimpiade Paris 2024 Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

15.390

Berita Terkait

Liga Indonesia
Rizky Ridho dan Muhammad Ferarri Gabung Latihan Persija, 4 Nama Belum Terlihat
Resky Fandi dan Hansamu Yama juga sudah bergabung.
Rizqi Ariandi - Selasa, 02 Juli 2024
Rizky Ridho dan Muhammad Ferarri Gabung Latihan Persija, 4 Nama Belum Terlihat
Piala Eropa
Rumania Vs Belanda: Tricolorii Juara Grup, De Oranje Kepikiran
Gelandang timnas Belanda, Xavi Simons, sangat mewaspadai timnas Rumania.
Johan Kristiandi - Selasa, 02 Juli 2024
Rumania Vs Belanda: Tricolorii Juara Grup, De Oranje Kepikiran
Ragam
Euro 2024: Jelang Perempat Final Lawan Swiss, Timnas Inggris Dihibur Ed Sheeran
Kehadiran Sheeran di tempat latihan adalah salah satu sentuhan yang diperkenalkan Southgate.
Yusuf Abdillah - Selasa, 02 Juli 2024
Euro 2024: Jelang Perempat Final Lawan Swiss, Timnas Inggris Dihibur Ed Sheeran
Liga Indonesia
Persija Belum Capai Titik Temu dengan Hanif Sjahbandi dan Syahrian Abimanyu soal Perpanjangan Kontrak
Kontrak kedua pemain tersebut sudah selesai.
Rizqi Ariandi - Selasa, 02 Juli 2024
Persija Belum Capai Titik Temu dengan Hanif Sjahbandi dan Syahrian Abimanyu soal Perpanjangan Kontrak
Inggris
Arne Slot Diprediksi Akan Gagal di Liverpool
Dwight Yorke tidak yakin Slot orang yang tepat.
Yusuf Abdillah - Selasa, 02 Juli 2024
Arne Slot Diprediksi Akan Gagal di Liverpool
Liga Indonesia
Belajar dari Kegagalan Thomas Doll, Persija Hanya Kontrak Carlos Pena Setahun
Namun, kontrak Carlos Pena otomatis diperpanjang jika target tercapai.
Rizqi Ariandi - Selasa, 02 Juli 2024
Belajar dari Kegagalan Thomas Doll, Persija Hanya Kontrak Carlos Pena Setahun
Inggris
Kalahkan Manchester United, Chelsea Amankan Bek Muda Argentina, Aaron Anselmino
Chelsea akan meminjamkan kembali sang pemain ke Boca Juniors selama enam bulan.
Yusuf Abdillah - Selasa, 02 Juli 2024
Kalahkan Manchester United, Chelsea Amankan Bek Muda Argentina, Aaron Anselmino
Timnas
Erick Thohir Minta Timnas Indonesia U-16 Balas Australia di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025
Australia U-16 menggagalkan Timnas Indonesia U-16 ke final Piala AFF U-16 2024.
Rizqi Ariandi - Selasa, 02 Juli 2024
Erick Thohir Minta Timnas Indonesia U-16 Balas Australia di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025
Liga Indonesia
Bukan Juara Liga 1 2024/2025, Carlos Pena Diberi Target Ini oleh Manajemen Persija
Persija menargetkan finis di empat besar musim depan.
Rizqi Ariandi - Selasa, 02 Juli 2024
Bukan Juara Liga 1 2024/2025, Carlos Pena Diberi Target Ini oleh Manajemen Persija
Piala Eropa
Euro 2024: Bermain di Leipzig Menjadi Keuntungan buat Austria
Ralf Rangnick menghabiskan hampir satu dekade kariernya di Leipzig.
Yusuf Abdillah - Selasa, 02 Juli 2024
Euro 2024: Bermain di Leipzig Menjadi Keuntungan buat Austria
Bagikan