Timnas U-16 Bagus di Gim Internal Kedua, Dua Pemain Jadi Terbaik
BolaSkor.com - Timnas Indonesia U-16 gim internal kedua pada pemusatan latihan (TC) bulan Desember di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta.
Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti, mengatakan penampilan timnya sudah membaik dari laga pertama pekan lalu.
Masih membagi tim menjadi dua, Bima Sakti memutuskan ada tim Merah dan tim Hijau. Laga dimenangkan oleh tim Hijau dengan skor tipis 4-3.
“Gim internal kedua lebih baik dibandingkan minggu lalu, kalau sebelumnya hanya ada satu gol, kini jumlah golnya lebih banyak, kombinasi permainan juga lebih baik,” ujar Bima Sakti, dikutip dari laman resmi PSSI.
“Sengaja kita membuat laga ini di pekan terakhir, sebenarnya kita juga ingin mengadakan uji coba dengan tim lokal, tapi karena situasi pandemi COVID-19 saat ini yang masih meningkat, kemudian kita ambil aman saja, dengan mengadakan laga interna ini,” sambungnya.
Baca Juga:
Victor Jonson Benjamin Siap Ambil Satu Tempat di Timnas Indonesia U-16
Timnas Indonesia U-16 Jadi Rumah Kedua Victor Jonson Benjamin
Bima Sakti menyebut ada dua pemain yang menonjol dalam gim internal kedua kali ini. Keduanya adalah Ferre Murarri (Bek) dan Sandy Kusuma Triandy (Gelandang).
“Syukur Alhamdulillah, semuanya bermain bagus. Kita juga setiap laga seperti ini memilih man of the match. Ada dua pemain terpilih, Ferre (Ferre Murarri) dari tim Hijau yang berposisi sebagai pemain bertahan, dia menggalang lini belakang dengan baik, tak mengizinkan satu pun lawan yang masuk ke daerahnya,” ungkap Bima.
"Kemudian, tim Merah ada nama Sandy (Sandy Kusuma Triandy) yang berposisi sebagai gelandang. Dia mengkoordinir lini tengah, menjadi ‘jendral’ lapangan tengah yang bisa mengkoordinir kapan harus bertahan dan menyerang sehingga tim merah bisa bermain dengan baik. Terpenting dari semuanya adalah kondisi kesehatan para pemain lebih baik dan saya berharap bisa terjaga hingga akhir TC,” lanjutnya.
Bima Sakti berharap Timnas Indonesia U-16 lebih baik lagi. Ia ingin Skuat Garuda Muda terus berkembang.
“Rencananya kami akan mengadakan internal game penutup TC di hari Selasa (22/12). Semoga permainan tim lebih baik lagi, hubungan antar pemain juga lebih terjaga. Fisik pemain juga meningkat dibandingkan dari beberapa TC sebelumnya,” tuturnya.
Tengku Sufiyanto
17.575
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Persija Bungkam Madura United di Pamekasan
Adam Alis Tak Menyangka Bisa Cetak Gol ke Gawang Selangor FC
Persib Kalahkan Selangor FC, Bojan Hodak: Kami Bermain Sangat Bagus
PSSI Pastikan Tidak CLBK dengan Shin Tae-yong
Siapa Lennart Karl? Pemain Jerman Termuda yang Cetak Gol di Liga Champions
Marcus Rashford Diprediksi Akan Jadi Pemain Kunci Barcelona di El Clasico
Link Streaming Madura United vs Persija Jakarta Jumat 24 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung Madura United vs Persija Jakarta Jumat 24 Oktober 2025
Legenda Real Madrid Puji Lamine Yamal dan Prediksi Pemenang El Clasico
Blak-blakan, Allegri Tegaskan Target AC Milan Bukan Scudetto