Timnas Senior Batal Hadapi Lebanon


Jakarta - Pertandingan uji coba timnas Indonesia melawan Lebanon pada 22 September dipastikan batal digelar, sebagai gantinya tim besutan Alfred Riedl akan menghadapi Kamboja, Kamis (25/9) mendatang.
Sebelumnya, tim nasional Indonesia yang sudah malakoni dua laga uji coba yakni menghadapi Yaman dan Malaysia akan kembali menjalani uji coba menghadapi Lebanon. Namun, rencana tersebut nampaknya batal karena ada masalah teknis.
"Info terakhir, uji coba melawan Lebanon tanggal 22 September dipastikan batal," ungkap Wolfgang Pikal kepada wartawan, Kamis (18/9).
Pikal menuturkan, sebagai gantinya Badan Tim Nasional (BTN) dan PSSI sudah menyiapkan pengganti untuk lawan tanding timnas Indonesia. "Namun bagus, PSSI dan BTN bekerja keras mencari lawan. Tanggal 25 September kita akan melawan Kamboja," tambah pria asal Austria itu.
Sedangkan untuk lokasi pertandingan sendiri, Pikal masih belum bisa memastikan dimana akan dihelat laga uji coba tesebut. Namun ada kemungkinan, laga bisa berlangsung di Sidoarjo atau Malang karena saat ini skuat timnas Indonesia sendiri masih berada di Sidoarjo.
JANGAN LEWATKAN:11.190
Berita Terkait
Jordi Amat Bicara soal Terdepaknya Patrick Kluivert sampai Pelatih Baru Timnas Indonesia

Beckham Tampil Bagus bersama Persib Setelah Main Buruk dengan Timnas Indonesia, Bojan Hodak: Beda Level, Itu Piala Dunia

Rizky Ridho Buka Suara soal Terdepaknya Patrick Kluivert dari Timnas Indonesia

Marselino Ferdinan Catatkan Debut untuk AS Trencin di Liga Slovakia

Louis van Gaal Akan Umumkan Berita Besar pada Hari Senin, Jadi Pelatih Timnas Indonesia Pengganti Kluivert?
Dua Kali Kalah di Round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Ranking FIFA Timnas Indonesia Disalip Malaysia

Istana Sambut Baik Pemecatan Patrick Kluivert, Berharap Sang Pengganti Segera Ditunjuk

Ungkapan Patrick Kluivert Usai Dipecat dari Kursi Pelatih Timnas Indonesia

7 Pemain yang Memainkan Laga Debutnya dengan Timnas Indonesia di Era Patrick Kluivert

7 Calon Pengganti Patrick Kluivert sebagai Pelatih Timnas Indonesia
