Piala AFF Wanita 2024

Timnas Putri Tantang Kamboja di Final Piala AFF Wanita 2024, Satoru Mochizuki Bidik Gelar Juara

Pertandingan tersebut digelar malam nanti.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Kamis, 05 Desember 2024
Timnas Putri Tantang Kamboja di Final Piala AFF Wanita 2024, Satoru Mochizuki Bidik Gelar Juara
Pelatih Timnas Putri Indonesia, Satoru Mochizuki. (PSSI)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pelatih Timnas Putri Indonesia, Satoru Mochizuki, tak mau meremehkan Kamboja. Menurutnya, Kamboja adalah tim kuat.

Timnas Putri Indonesia akan menghadapi Kamboja pada laga final Piala AFF Wanita 2024. Laga tersebut digelar di Stadion New Laos Nasional, Vientiane, Kamis (5/12) pukul 19.30 WIB.

Ini adalah pertemuan kedua Timnas Putri Indonesia dengan Kamboja di Piala AFF Wanita 2024. Kedua tim sempat bertemu di babak fase grup dengan hasil akhir imbang 0-0.

"Karena mereka bisa sampai ke final, maka Kamboja tim yang kuat," kata Satoru Mochizuki.

Baca Juga:

Bangganya Erick Thohir Timnas Putri Indonesia Melaju ke Final Piala AFF Wanita 2024

Kalahkan Singapura, Timnas Putri Indonesia ke Final Piala AFF Wanita 2024

Fokus Satoru Mochizuki Jelang Semifinal Piala AFF Wanita 2024 antara Timnas Putri dan Singapura

"Memang kalau untuk kondisi fisik, ada kelelahan karena kita sudah persiapan selama satu bulan terakhir. Tapi hal yang sama pasti juga dirasakan lawan kita (Kamboja)," ujar pelatih asal Jepang tersebut menambahkan.

Mochizuki mengatakan dirinya sedang berusaha membangun kekuatan Timnas Putri Indonesia. Piala AFF Wanita 2024 ini menjadi landasan awal.

Sepanjang digelarnya Piala AFF Wanita sejak 2004, prestasi terbaik Timnas Putri Indonesia adalah menjadi semifinalis. Namun, sebagai catatan, Piala AFF Wanita 2024 tidak diikuti oleh Thailand, Vietnam, Australia, Filipina, dan Myanmar.

Lima tim tersebut sudah menunggu atau mendapatkan tiket otomatis ke ASEAN Women's Championship, sebuah turnamen pengganti Piala AFF Wanita mulai tahun depan. Tiga tim terbaik dari Piala AFF Wanita 2024, yakni dua finalis dan peringkat 3 berhak meraih tiket ke ajang tersebut.

"Saya ingin membentuk tim yang baru, seperti terlahir kembali, mulai dari awal lagi. Target besar kami sejak awal adalah lolos ke final dan menjadi juara," ujarnya.

Timnas Putri Indonesia Piala AFF Wanita Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.364

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Catat 10 Kemenangan Beruntun, Borneo FC Patahkan Rekor Bali United hingga PSM
Borneo FC memecahkan rekor tiga tim sekaligus, yakni Persik Kediri, PSM Makassar, dan Bali United.
Rizqi Ariandi - Minggu, 09 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Catat 10 Kemenangan Beruntun, Borneo FC Patahkan Rekor Bali United hingga PSM
MotoGP
Hasil MotoGP Portugal 2025: Marco Bezzecchi Terdepan Asapi Alex Marquez, Pecco Bagnaia Lagi-lagi Gagal Finis
Pembalap Aprilia Racing, Marco Bezzecchi, sukses memenangi balapan utama MotoGP Portugal 2025.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
Hasil MotoGP Portugal 2025: Marco Bezzecchi Terdepan Asapi Alex Marquez, Pecco Bagnaia Lagi-lagi Gagal Finis
Inggris
Estevao Bangkitkan Energi Chelsea
Chelsea memetik kemenangan telak 3-0 saat menjamu Wolverhampton Wanderers di Stamford Bridge.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
Estevao Bangkitkan Energi Chelsea
Inggris
Manchester United Masih Punya Banyak Masalah
Pelatih Manchester United Ruben Amorim mengatakan bahwa tim asuhannya sudah alami peningkatan, namun masih memiliki banyak masalah.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
Manchester United Masih Punya Banyak Masalah
Timnas
Robi Darwis Kesampingkan Libur di Persib demi Timnas U-22
Gelandang muda Persib Bandung, Robi Darwis mengesampingkan libur yang diberikan timnya.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
Robi Darwis Kesampingkan Libur di Persib demi Timnas U-22
Inggris
Pesan Enzo Maresca untuk Alejandro Garnacho: Kerja Keras!
Alejandro Garnacho memulai musim dengan lambat, tetapi mulai menunjukkan performa yang dulu membuat suporter Manchester United bersemangat.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
Pesan Enzo Maresca untuk Alejandro Garnacho: Kerja Keras!
Inggris
Manchester City vs Liverpool: Bisakah Haaland Akhirnya Mendominasi Van Dijk?
Dalam lima pertemuan melawan Virgil van Dijk, Erling Haaland belum pernah menang.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
Manchester City vs Liverpool: Bisakah Haaland Akhirnya Mendominasi Van Dijk?
Jadwal
Link Live Streaming Rayo Vallecano vs Real Madrid, Minggu 9 November 2025
Real Madrid bertandang ke markas Rayo Vallecano di Estadio de Vallecas pada lanjutan LaLiga 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
Link Live Streaming Rayo Vallecano vs Real Madrid, Minggu 9 November 2025
Italia
AC Milan Gagal Menang, Estupinan Bikin Kecewa Allegri
AC Milan harus puas pulang membawa satu poin setelah ditahan imbang 2-2 saat bermain di markas Parma, Ennio Tardini, pada pekan ke-11 Serie A.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
AC Milan Gagal Menang, Estupinan Bikin Kecewa Allegri
Inggris
Gawang Arsenal Akhirnya Bobol, Mikel Arteta Frustrasi
Pelatih Arsenal Mikel Arteta mengaku kecewa setelah timnya kebobolan dua gol saat bermain imbang 2-2 pada laga melawan Sunderland.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
Gawang Arsenal Akhirnya Bobol, Mikel Arteta Frustrasi
Bagikan