Piala AFF Wanita 2024

Timnas Putri Tantang Kamboja di Final Piala AFF Wanita 2024, Satoru Mochizuki Bidik Gelar Juara

Pertandingan tersebut digelar malam nanti.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Kamis, 05 Desember 2024
Timnas Putri Tantang Kamboja di Final Piala AFF Wanita 2024, Satoru Mochizuki Bidik Gelar Juara
Pelatih Timnas Putri Indonesia, Satoru Mochizuki. (PSSI)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pelatih Timnas Putri Indonesia, Satoru Mochizuki, tak mau meremehkan Kamboja. Menurutnya, Kamboja adalah tim kuat.

Timnas Putri Indonesia akan menghadapi Kamboja pada laga final Piala AFF Wanita 2024. Laga tersebut digelar di Stadion New Laos Nasional, Vientiane, Kamis (5/12) pukul 19.30 WIB.

Ini adalah pertemuan kedua Timnas Putri Indonesia dengan Kamboja di Piala AFF Wanita 2024. Kedua tim sempat bertemu di babak fase grup dengan hasil akhir imbang 0-0.

"Karena mereka bisa sampai ke final, maka Kamboja tim yang kuat," kata Satoru Mochizuki.

Baca Juga:

Bangganya Erick Thohir Timnas Putri Indonesia Melaju ke Final Piala AFF Wanita 2024

Kalahkan Singapura, Timnas Putri Indonesia ke Final Piala AFF Wanita 2024

Fokus Satoru Mochizuki Jelang Semifinal Piala AFF Wanita 2024 antara Timnas Putri dan Singapura

"Memang kalau untuk kondisi fisik, ada kelelahan karena kita sudah persiapan selama satu bulan terakhir. Tapi hal yang sama pasti juga dirasakan lawan kita (Kamboja)," ujar pelatih asal Jepang tersebut menambahkan.

Mochizuki mengatakan dirinya sedang berusaha membangun kekuatan Timnas Putri Indonesia. Piala AFF Wanita 2024 ini menjadi landasan awal.

Sepanjang digelarnya Piala AFF Wanita sejak 2004, prestasi terbaik Timnas Putri Indonesia adalah menjadi semifinalis. Namun, sebagai catatan, Piala AFF Wanita 2024 tidak diikuti oleh Thailand, Vietnam, Australia, Filipina, dan Myanmar.

Lima tim tersebut sudah menunggu atau mendapatkan tiket otomatis ke ASEAN Women's Championship, sebuah turnamen pengganti Piala AFF Wanita mulai tahun depan. Tiga tim terbaik dari Piala AFF Wanita 2024, yakni dua finalis dan peringkat 3 berhak meraih tiket ke ajang tersebut.

"Saya ingin membentuk tim yang baru, seperti terlahir kembali, mulai dari awal lagi. Target besar kami sejak awal adalah lolos ke final dan menjadi juara," ujarnya.

Timnas Putri Indonesia Piala AFF Wanita Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.682

Berita Terkait

Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Newcastle United vs Manchester City, Live Sebentar Lagi
Newcastle United akan menjamu Manchester City pada leg pertama semifinal Piala Liga Inggris. Simak jadwal siaran langsung dan link streaming pertandingannya di sini.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Newcastle United vs Manchester City, Live Sebentar Lagi
Timnas
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
John Herdman berkomitmen untuk membawa sebanyak mungkin pelatih lokal ke tim kepelatihannya di Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Italia
Cari Pemain Gratisan, AC Milan Intip Peluang Rekrut Leon Goretzka
AC Milan dikabarkan memantau peluang merekrut Leon Goretzka dengan status bebas transfer. Minim menit bermain di Bayern Munchen bikin masa depannya disorot.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Cari Pemain Gratisan, AC Milan Intip Peluang Rekrut Leon Goretzka
Galeri Foto
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
John Herdman resmi menangani Timnas Indonesia untuk dua tahun ke depan.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 13 Januari 2026
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
Timnas
Timnas Indonesia Ditargetkan Juara AFF 2026 dan 8 Besar Piala Asia 2027, John Herdman Menjawab
Selain itu, pelatih Timnas Indonesia John Herdman juga menjawab target babak 8 besar Piala Asia 2027.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
Timnas Indonesia Ditargetkan Juara AFF 2026 dan 8 Besar Piala Asia 2027, John Herdman Menjawab
Spanyol
Menilik Performa Xabi Alonso sebagai Pelatih Real Madrid: Keok pada Beberapa Laga Besar
Xabi Alonso harus mengakhiri petualangannya bersama Real Madrid lebih cepat dari dugaan. Kekalahan di laga-laga besar hingga final Piala Super Spanyol jadi sorotan. Begini rapor lengkapnya!
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Menilik Performa Xabi Alonso sebagai Pelatih Real Madrid: Keok pada Beberapa Laga Besar
Spanyol
Xabi Alonso Kirim Pesan Mengharukan Usai Berpisah dengan Real Madrid
Xabi Alonso menyampaikan pesan emosional usai berpisah dengan Real Madrid. Pelatih asal Spanyol itu mengungkap rasa hormat, terima kasih, dan kebanggaannya.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Xabi Alonso Kirim Pesan Mengharukan Usai Berpisah dengan Real Madrid
Inggris
Breaking News: Michael Carrick Teken Kontrak sebagai Manajer Anyar Manchester United
Michael Carrick dikabarkan telah meneken kontrak sebagai manajer anyar Manchester United. Fabrizio Romano disebut melaporkan kesepakatan hingga akhir musim.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Breaking News: Michael Carrick Teken Kontrak sebagai Manajer Anyar Manchester United
Timnas
Kemiripan Timnas Indonesia dengan Timnas Kanada untuk Modal Lolos Piala Dunia
Asisten pelatih Timnas Indonesia, Cesar Meylan, menilai potensi Skuad Garuda mirip Kanada sebelum lolos Piala Dunia 2022. Ini alasan keyakinannya.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Kemiripan Timnas Indonesia dengan Timnas Kanada untuk Modal Lolos Piala Dunia
Timnas
Sudah Hubungi Lebih dari 60 Pemain, John Herdman Ungkap Target Jangka Pendek Bersama Timnas Indonesia
John Herdman membeberkan target jangka pendeknya bersama Timnas Indonesia. Pelatih asal Inggris itu fokus analisis, komunikasi pemain, dan evaluasi kegagalan ke Piala Dunia 2026.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Sudah Hubungi Lebih dari 60 Pemain, John Herdman Ungkap Target Jangka Pendek Bersama Timnas Indonesia
Bagikan