Timnas Indonesia U-23 Geber Persiapan, Satu Pemain Alami Cedera
BolaSkor.com - Timnas Indonesia U-23 sudah mulai menggeber persiapan untuk Piala AFF U-23 2022 sejak Jumat (4/2). Sesi latihan digelar pada malam hari di Stadion Gelora Samudra, Bali.
Persiapan dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan ketat. Tes PCR dilakukan sebelum pemain masuk hotel tempat menginap.
Sesi latihan dipimpin oleh asisten pelatih Nova Arianto. Mengingat pelatih Shin Tae-yong baru tiba di Bali, Jumat (4/2) malam.
Baca Juga:
Satu pemain dalam kondisi cedera, yakni Gunansar Mandowen seperti disampaikan Nova Arianto. "Latihan hari ini fokus ke recovery. Seluruh pemain dalam keadaan baik, hanya Gunansar (Mandowen) saja yang mengalami sedikit cedera," jelasnya dikutip dari laman PSSI.
Timnas Indonesia U-23 akan menggelar persiapan di Bali hingga 8 Februari. Pada 9 Februari direncanakan ke Jakarta, sebelum bertolak ke Kamboja pada keesokan harinya.
Timnas Indonesia U-23 berada di Grup B bersama Malaysia, Myanmar, dan Laos. Garuda membuka kiprah dengan menghadapi Laos pada 15 Februari, kemudian berhadapan dengan Myanmar (18/2), dan Malaysia (21/2).
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Kejadian Langka di Old Trafford, Idrissa Guaye Diusir Wasit karena Ribut dengan Rekan Setim
Setelah 17 Kali Gagal, David Moyes Akhirnya Bisa Menang di Old Trafford
Hasil Premier League: Lawan 10 Pemain Everton, Manchester United Tumbang di Old Trafford
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Manchester United vs Everton, Live Sebentar Lagi
Daftar Wakil Indonesia di BWF World Tour Finals 2025: Hanya Ganda Putri yang Absen
Sembuh DBD, Federico Barba Sudah Latihan bersama Persib
Yann Sommer Mulai Menurun, Inter Milan Bidik Kiper Timnas Argentina
Bernardo Tavares Jadi Pelatih Baru Persebaya?
Persib vs Lion City, Bobotoh Harus Baca Peraturan Ini jika Ingin Away Day
Arne Slot di Ujung Tanduk, Isu Jurgen Klopp Kembali ke Liverpool Terus Berembus