Timnas Indonesia U-20 TC ke Eropa, Ketum PSSI Ingatkan Pemain Jaga Diri dan Tidak Aneh-aneh
BolaSkor.com - Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan, melepas Skuat Timnas Indonesia U-20 untuk melakukan pemusatan latihan atau TC di Turki dan Spanyol.
Dalam kesempatan itu, Iriawan memberikan sejumlah nasihat dan pesan untuk Marselino Ferdinan dan kawan-kawan.
Purnawirawan jenderal kepolisian bintang tiga tersebut meminta para pemain Timnas Indonesia U-20 untuk bisa menjaga diri mereka supaya bisa menjalani seluruh program TC dengan maksimal.
"Saya ingin selama mereka melakukan pemusatan latihan di Turki dan Spanyol bisa jaga diri. Ikuti instruksi pelatih dan jangan berbuat aneh-aneh yang bisa mencoreng tim maupun bangsa Indonesia secara keseluruhan," kata Iriawan.
Baca Juga:
Timnas Indonesia U-20 Berangkat TC ke Eropa
Target Shin Tae-yong Lewat TC Timnas Indonesia U-20 di Turki dan Spanyol
Iriawan menegaskan, perjalanan Skuat Timnas Indonesia U-20 ke Turki dan Spanyol bukan untuk jalan-jalan.
Skuat Garuda Muda harus berlatih dengan sangat keras karena akan menghadapi lawan-lawan kuat di Piala Asia U-20 dan Piala Dunia U-20 yang akan digelar pada 2023.
"Itu sebabnya kita harus siap," ujar Iriawan.
Adapun total pemain yang diberangkatkan ke TC Turki dan Spanyol kali ini berjumlah 34. Mereka akan mengawali TC di Turki yang berlangsung sampai 5 November 2022.
Kemudian Timnas Indonesia U-20 melanjutkan TC di Spanyol hingga 4 Desember 2022. Selama TC di dua negara itu, manajer Timnas Indonesia U-20, Shin Tae-yong, juga mengagendakan beberapa kali uji coba.
"Pemain harus bekerja keras, disiplin, fokus, dan meningkatkan kemampuannya," tutur Shin Tae-yong.
Rizqi Ariandi
7.668
Berita Terkait
Ditahan Imbang Bekasi City, Garudayaksa FC Siap Bangkit dari Panceklik Kemenangan dengan Pemain Baru
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Prediksi Persib Bandung vs Persija Jakarta 11 Januari 2026, Merebutkan Takhta Juara Paruh Musim
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs Napoli: Panas di Papan Atas
Prediksi dan Statistik Fiorentina vs AC Milan: Rossoneri Rawan Tergelincir
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal