Timnas Indonesia U-20 Kembali Gelar Pemusatan Latihan pada Januari 2023
BolaSkor.com - Skuat Timnas Indonesia U-20 baru saja merampungkan pemusatan latihan atau TC di dua negara Eropa, yaitu Turki dan Spanyol. Agenda itu dimulai pada 16 Oktober dan berakhir pada 24 November.
Saat ini seluruh pemain Timnas Indonesia U-20 telah kembali ke klubnya masing-masing, kecuali Muhammad Ferarri, Dzaky Asraf dan Marselino Ferdinan.
Ketiga pilar Timnas Indonesia U-20 itu mendapat panggilan untuk mengikuti TC Timnas Senior yang akan dilaksanakan di Bali mulai hari ini, Senin (28/11).
TC itu digelar sebagai persiapan akhir jelang bergulirnya Piala AFF 2022 pada 20 Desember 2022 sampai 16 Januari 2023.
Jika Ferarri, Dzaky dan Marselino terpilih untuk bermain di Piala AFF 2022 bersama Timnas Senior, maka mereka dipastikan bakal menjalani agenda yang sangat padat, apalagi jika tim Merah-Putih bisa melangkah jauh sampai babak final.
Baca Juga:
TC di Eropa Rampung, Ketum PSSI Berharap Timnas Indonesia U-20 Makin Berisi
Ferarri Nilai Kekompakan Timnas U-20 Harus Lebih Ditingkatkan
Sebab, PSSI berencana kembali menggelar TC Timnas Indonesia U-20 pada awal tahun depan. Persiapan memang terus dilakukan Skuat Garuda Muda karena Piala Asia U-20 akan dimulai pada 1 Maret 2023 dan Piala Dunia U-20 yang berlangsung di Indonesia dilaksanakan pada 20 Mei hingga 11 Juni 2023.
"Tim U-20 direncanakan akan memulai pemusatan lagi pada Januari 2023 mendatang sekaligus persiapan mengikuti turnamen yakni Piala AFC U-20 dan tentunya Piala Dunia U-20 tahun depan," kata Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri.
Adapun selama TC di Turki dan Spanyol, Timnas Indonesia U-20 total 11 kali uji coba. Rinciannya, tujuh kali uji coba dilaksanakan di Turki, sedangkan sisanya berlangsung di Spanyol.
Dari 11 pertandingan itu, Timnas Indonesia U-20 meraup tiga kemenangan. Delapan laga lainnya berakhir dengan tiga kali imbang dan menelan lima kekalahan.
Rizqi Ariandi
7.676
Berita Terkait
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini
Indonesia Raih 91 Emas SEA Games 2025 dan Rebut Posisi Runner Up, CdM Apresiasi Seluruh Dukungan Berbagai Pihak
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar