Timnas Indonesia U-16 Jalani Tiga Uji Coba di Malaysia, Salah Satunya Melawan Oman
BolaSkor.com - Timnas Indonesia U-16 melanjutkan persiapan di Malaysia menuju Piala Asia U-16 2018 di Malaysia, 20 September sampai 7 Oktober. Tiga uji coba diagendakan di Malaysia, salah satunya melawan Oman.
Hal ini seperti disampaikan Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria. Skuat asuhan Fakhri Husaini bertolak ke Malaysia, Rabu (29/8).
"Akan uji coba sampai tiga kali. Di sana jadi cukup lama agar menyesuaikan diri dengan baik. Mereka harus merasakan bagaimana suasana Malaysia," jelas Ratu Tisha.
Sementara dua uji coba lain melawan klub lokal. Dua uji coba tersebut digelar sebelum menghadapi Oman.
"Jadi akan dua uji coba melawan klub dan melawan Oman. Laga melawan Oman pada 12 September, sementara untuk pemanasan sebelum melawan Oman, tim menghadapi klub," sambung Ratu Tisha.
Indonesia masuk Grup C dalam Piala Asia U-16 2018. Skuat Garuda Muda satu kelompok dengan Iran, Vietnam, dan India.
Timnas Indonesia U-16 akan memulai kiprah dengan menghadapi Iran pada 21 September. Vietnam menjadi lawan kedua pada 24 September sebelum menghadapi India pada 27 September.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jordi Amat dan Maxwell Souza Jamin Persija Jadi Lebih Kuat Usai Kalah dari Persib
Era Baru Timnas Indonesia, Erick Thohir Ajak Semua Pihak Bersatu Dukung John Herdman
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albacete vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Lapangan Como vs AC Milan Diperlebar 1 Meter
Inter Milan Rekrut Bek Tengah Asal Kroasia yang Baru Berusia 18 Tahun
Kabar Terbaru Skuad Arsenal Jelang Bertamu ke Markas Chelsea: Banyak Pemain Meragukan
John Herdman Jamin Tak Bisa Diintervensi soal Pemilihan Pemain Timnas Indonesia
Cukup Satu Alasan untuk Mencoret Xabi Alonso dari Daftar Kandidat Manajer Manchester United
Bentrok dengan Pramusim Tim Eropa, Piala AFF 2026 Jadi Kesempatan Pemain Pelapis Timnas Indonesia